Sudirman Vs Novanto: Pak Prabowo Hanya Ingin Kejelasan

jpnn.com - JAKARTA - Politikus Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Desmond J Mahesa menilai mosi tidak percaya sejumlah anggota DPR terhadap Ketua DPR Setya Novanto (Setnov) adalah hal biasa.
"Mosi tidak percaya terhadap Ketua DPR itu hal biasa saja. Itu dinamika kan. Silakan. Tetapi kami harus percaya kepada Ketua DPR," kata Desmond, di Gedung DPR RI, Senin (23/11), menyikapi mosi tidak percaya kepada Setya Novanto.
Wakil Ketua Komisi III DPR ini menegaskan, Partai Gerindra tidak dalam posisi berjibaku membantu Setya Novanto. Gerindra ujarnya, mempertanyakan ini ada apa? Gerindra ingin adanya kejujuran antara Sudirman Said dan Setya Novanto.
"Ini kayak dikerjain. Hanya kami ingin memperjelas saja, siapa mengerjain siapa. Intinya itu. Pak Prabowo (Prabowo Subianto Djojohadikusumo-Ketum Gerindra) hanya ingin kejelasan," ujar Desmond.
Untuk menemukan jawaban tersebut, Desmond mengajak semua pihak memberi kesempatan Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR bekerja. "Apa pun hasilnya, biar rakyat nantinya menilai," ujarnya. (fas/jpnn)
JAKARTA - Politikus Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Desmond J Mahesa menilai mosi tidak percaya sejumlah anggota DPR terhadap Ketua DPR
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar