Sudut Kanan Minta Bebaskan Ahok, di Kiri Teriak Tangkap Ahok

jpnn.com - JAKARTA - Dua kubu berseberangan berada di depan gedung Pengadilan Negeri Jakarta Utara, lokasi persidangan perkaran penodaan agama, Selasa (20/12).
Ya, di salah satu ruangan di gedung bekas Pengadilan Negeri Jakarta Pusat itu sedang berlangsung sidang dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Sementara di luar gedung, kelompok pendukung dan penolak Ahok saling adu orasi.
Massa penolak Ahok yang yang berada di sudut kiri meneriakkan, "Tangkap si penista agama, kami tidak rela jika Ahok tetap bebas berkeliaran," ujar orator dari massa penolak Ahok.
Sementara di sudut kanan, kubu pendukung Ahok dengan pakaian kemeja kotak-kotak merah tampak menggelar orasi. Dengan mobil dan pengeras suara, mereka terus memberikan semangat buat Ahok. Tak sedikit dari mereka yang mengenakan peci dan sorban. "Bebaskan Ahok," pekik mereka.
Barisan polisi tampak berjaga, memisahkan mereka di tengah-tengah massa. (gil/jpnn/elf/jpg)
JAKARTA - Dua kubu berseberangan berada di depan gedung Pengadilan Negeri Jakarta Utara, lokasi persidangan perkaran penodaan agama, Selasa (20/12).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sepeda Motor yang Disita KPK Sudah Tidak Ada di Rumah Ridwan Kamil
- Dorong Kolaborasi Multi-Sektor, AQUA Terapkan Pembayaran Jasa Lingkungan
- Polisi Usut Dugaan Pelecehan Seksual oleh Oknum Dokter di Malang
- Paul Finsen Mayor Matangkan Penganugerahan Rekor MURI Telur Paskah di Sorong
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa