SUGBK Direnovasi Total, TAFISA Geser ke Ancol

jpnn.com - JAKARTA- Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Formi) memastikan memindahkan arena penyelenggaraan TAFISA World Sport for All Games 2016 ke kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta. Penyebabnya, penggunaan kawasan SUGBK untuk Olimpiade olahraga rekreasi tersebut, ternyata tak bisa diturunkan.
Hayono Isman, Ketua Umum Formi menjelaskan, bahwa Ancol akan menggelar sebanyak 90 persen kegiatan TAFISA 2016 yang akan berlangsung pada 6 - 12 Oktober 2016 mendatang. Menurut Dia, dipilihnya kawasan Ancol sebagai tempat utama penyelenggaraan TAFISA dinilai tepat karena venue cocok untuk pelaksanaan olahraga masyarakat yang melibatkan semua usia.
"Kami memang menawarkan kawasan GBK. Tetapi, GBK tidak boleh dipakai karena akan direnovasi untuk Asian Games 2018. Kalangan olahraga masyarakat mendukung pelaksanaan Asian Games 2018, sehingga kami memutuskan memindahkan ke Ancol agar lebih efisien penyelenggaraannya," katanya di Jakarta, Selasa (29/12).
bergesernya venue utama TAFISA 2016 membuat upacara pembukaan juga turut berpindah dari rencana semula di SUGBK. Hayono mengungkapkan, ada dua opsi tempat yang akan digunakan sebagai lokasi upacara pembukaan, yaitu Stadion Patriot di Kota Bekasi dan Stadion Bogor, Jawa Barat.
"Nanti dilihat ada dua pilihan, tapi Bekasi kami lihat lokasi yang tepat karena dekat dengan Ancol sebagai lokasi utama TAFISA 2016. Kami akan segera berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Bekasi dan juga perusahaan swasta yang memiliki stadion tersebut agar bisa digunakan sebagai lokasi upacara pembukaan," ujarnya. (dkk/jpnn)
JAKARTA- Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Formi) memastikan memindahkan arena penyelenggaraan TAFISA World Sport for All Games 2016
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 2 Gol Lahir di Laga Arema FC Vs Persebaya, Cek Klasemen Liga 1
- Begini Nasib Ciro Alves Setelah Mengumumkan Pamit dari Persib Mulai Musim Depan
- Andre Rosiade: Sumatra Ada, Mafia Kami Lawan
- 2 Pemain Persib Latihan Terpisah Menjelang Jumpa Malut United
- Konon Ryu Ozawa Tampil dalam FIBA 3x3 Challenger 2025 di Jakarta
- Tim Basket Dunia Akan Meramaikan FIBA 3x3 Women Series & Challenger 2025 di Jakarta