Suharso Monoarfa: Masa Depan Bukan Milik Pecundang

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum DPP PPP Suharso Monoarfa meminta kawula muda menyiapkan diri menjawab tantangan di masa depan.
Dia mengingatkan para anak muda harus memiliki mental sebagai pemenang.
"Masa depan bukan miliknya pecundang. Siapa pun dia, pada kelas seperti apa, pada kapasitas seperti apa, masa depan miliknya pemenang," kata Suharso.
Dia menyampaikan hal itu pada Forum Discussion Group (FGD) bertajuk 'Muda Bicara Pembangunan', yang digelar oleh Muda Pemersatu Indonesia (MPI) di Jakarta, Selasa (10/5).
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas itu menuturkan, dengan memiliki mental pemenang maka anak muda mampu mempersiapkan segala sesuatu secara matang.
"Satu hal yang penting, anxiety (kecemasan) harus diperkecil. Cara memperkecilnya dengan knowledge dan peta sasaran," katanya.
Dia menambahkan pengetahuan yang dimiliki pun harus relevan dengan kondisi saat ini agar yang ditargetkan tercapai.
"Knowledge yang relevan dan dibutuhkan untuk kemenangan. So, be a smart generation for the next Indonesia," katanya.
Suharso Monoarfa mengingatkan para anak muda harus memiliki mental sebagai pemenang.
- Pesan Mardiono Saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan & Bangka Belitung
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Hadirkan Program Cek Segitiga, Dexa Medica: Banyak Anak Muda Punya Kolesterol Tinggi
- Mardiono Tegaskan Pentingnya Kebersamaan dalam Kegiatan Bukber Kader PPP
- DPC Solo Raya Dorong Mardiono Jadi Ketum PPP 2025-2030, Ini Alasannya
- Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Dorong Anak Muda Gelar Festival Kuliner UMKM di 35 Kabupaten/Kota