Suhendra Hadikuntono Bakal Hadiri Undangan Mantan Kombatan GAM

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat intelijen Suhendra Hadikuntono mengaku siap menghadiri undangan para mantan kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) dan Komite Peralihan Aceh (KPA) di Aceh, Jumat (10/1).
“Ini kehormatan. Tak ada alasan bagi saya untuk tidak hadir,” ujarnya di Jakarta, Senin (6/1).
Dia diundang setelah keberhasilannya meredam gejolak politik dan keamanan di Aceh pascapemanggilan mantan Panglima GAM Muzakir Manaf oleh Komnas HAM beberapa waktu lalu.
Suhendra mengaku akan menceritakan alasan dirinya diundang setelah menghadiri acara itu.
“Mungkin mereka akan mengajak diskusi lebih lanjut,” tuturnya.
Dia juga memilih bungkam mengenai diskusi yang akan dibahas dalam acara di Aceh.
Berdasarkan rumor yang berkembang, diskusi itu terkait rencana GAM melaporkan Pemerintah RI ke Uni Eropa selaku pemantau Memorandum of Understanding (MoU) Pemerintah RI dan GAM yang ditandatangani di Helsinki, Finlandia, 15 Agustus 2005.
Senin (23/12/2019) lalu, ratusan mantan kombatan GAM dan KPA se-Aceh menggelar silaturahmi akbar di kompleks makam pendiri GAM, Teungku Hasan Muhammad di Tiro, di Aceh Besar.
Pengamat intelijen Suhendra Hadikuntono mengaku siap menghadiri undangan para mantan kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) dan Komite Peralihan Aceh (KPA) di Aceh, Jumat (10/1).
- Deretan Prestasi Safrizal ZA Selama Menjabat Pj Gubernur Aceh
- Tim Gabungan Menggagalkan Penyelundupan 135 Kg Sabu-Sabu di Aceh, Tangkap 4 Pelaku
- Setelah Terputus 5 Tahun, Kemenhut dan WWF-Indonesia Kembali Kerja Sama
- Kebakaran Menghanguskan 13 Toko, 11 Rumah, 2 Sepeda Motor di Pidie Jaya Aceh
- Satpol PP-WH Diminta Tindak Tegas Pelaku Asusila di Meulaboh
- Aceh Selatan Diguncang Gempa Magnitudo 6,2