Sujud di Hadapan Ibu Dewi Perssik, Haters Menangis Sambil Minta Maaf
jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut Dewi Perssik dan ibundanya, Sri Muna memenuhi panggilan penyidik di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (29/11/2022).
Mereka datang untuk bertemu dengan Winarsih, tersangka kasus pencemaran nama baik Dewi Perssik.
Mediasi itu berlangsung sekitar 1,5 jam di Polres Metro Jakarta Selatan pada Selasa (29/11).
Seusai menjalani mediasi, Winarsih pun menyampaikan permintaan maaf secara terbuka kepada Dewi Perssik dan ibunya.
Permohonan maaf itu dia sampaikan di hadapan awak media.
"Ya saya minta maaf sama ibu sebesar-besarnya. Saya juga minta maaf sama adek Dewi," ujar Winarsih di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa.
Namun, di akhir kalimat permintaan maafnya, dia mulai menangis dan terisak.
Sekali lagi, Winarsih mengucapkan permohonan maaf kepada ibu dan anak tersebut.
Secara mengejutkan, Winarsih menghampiri ibu Dewi Perssik dan sujud dihadapannya sambil menangis serta meminta maaf.
- Bantah Hoaks yang Beredar, Dewi Perssik: Saya Ini dari Keluarga Baik-baik
- Jadi Korban Hoaks, Dewi Perssik Sampaikan Peringatan Penting
- Dewi Perssik Geram Diisukan Diciduk karena Narkoba, Lalu Ancam Lakukan Ini
- Tindaklanjuti Laporan Nikita Mirzani, Razman Siap Diperiksa Penyidik
- Razman Merasa Dizalimi Setelah jadi Tersangka Kasus Pencemaran Nama Baik Hotman Paris
- Laporkan Balik Nikita Mirzani, Razman Arif Nasution Bilang Begini