Suka Film Horor? Badoet Layak Ditonton, Dijamin Kaget
jpnn.com - JAKARTA – Satu lagi film bergenre horor yang bakal meramaikan Indonesia. Kali ini adalah film bertajuk Badoet. Menurut rencana, film itu akan ditayangkan serentak pada 12 November nanti.
Ide film itu berasal dari sang produser Danie Topan yang selama ini memang takut dengan badut. "Sebetulnya ini ideku udah lumayan lama. Aku takut badut, phobia juga," kata Daniel saat konferensi pers di Kuningan, Jakarta, Senin (9/11).
Menurut Daniel, film Badoet akan memberikan rasa kaget bagi masyarakat yang menonton. Ia mengatakan, Badoet berbeda dengan film horor lainnya.
"Di sini ada thriller, drama dan benar-benar akan membuat kalian kaget-sekagetnya. Jadi bisa dinikmati alur ceritanya dari awal hingga akhir. Udah pasti ini rekomen banget, ini horor yang benar-benar berbeda dari lainnya," ucapnya.
Daniel menjelaskan, lokasi syuting film Badoet dilakukan di Rusun Cawang, MT Haryono. Selain itu, ada juga setting pasar malam.
"Kami hadirkan pasar malam, itu kan budaya kita. Anak-anak jadul pasti mengenal banget namanya pasar malam, permainan di dalamnya, rumah hantunya," ujar Daniel. (gil/jpnn)
JAKARTA – Satu lagi film bergenre horor yang bakal meramaikan Indonesia. Kali ini adalah film bertajuk Badoet. Menurut rencana, film itu
- Makin Populer, Sara Rahayu Sukses Masuk Nominasi Anugerah Dangdut Indonesia 2024
- Respons Ria Ricis Saat Bertemu Mantan Karyawan yang Memerasnya
- Kotak Makin Menyala di Konser Dua Dekade
- Ini Alasan Vadel Badjideh Ingin Segera Bertemu Nikita Mirzani
- Natasha Rizky Ulang Tahun, Desta Beri Ucapan Selamat dan Doa
- 3 Berita Artis Terheboh: St. Vincent Bikin Panas Panggung Joyland, Lucky Hakim Bersyukur