Sukamdani Sahid: Wacana Munaslub Kadin Ibarat Demo Jalanan
Sabtu, 27 April 2013 – 14:39 WIB

Sukamdani Sahid: Wacana Munaslub Kadin Ibarat Demo Jalanan
JAKARTA - Tokoh senior Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Sukamdani Sahid Gitosardjono mengatakan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Kadin yang digalang oleh Oesman Sapta Odang (OSO) ibarat demo jalanan yang disponsori kepentingan pribadi.
"Munaslub Kadin yang digalang oleh Oesman Sapta Odang tidak perlu dianggap serius. Itu ibarat demo pesanan yang menggelar aksinya di pinggir jalan," kata Sukamdani Sahid Gitosardjono, di Jakarta, Sabtu (27/4).
Baca Juga:
Dikatakan Sukamdani, konstitusi tidak pernah membatasi warganya untuk berorganisasi dan berekspresi serta menyatakan pendapat. Tapi caranya harus sesuai dengan mekanisme yang disepakati bersama.
"Oesman tidak menempuh cara yang berlaku di Kadin dalam menggelar Mubeslub. Makanya acara di Pontianak itu saya ibaratkan demo jalanan," tegasnya.
JAKARTA - Tokoh senior Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Sukamdani Sahid Gitosardjono mengatakan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub)
BERITA TERKAIT
- Bantu Mitra Pengemudi dan Merchant, Grab Menghadirkan Solusi Berbasis AgenticAI
- Bea Cukai Gencarkan Operasi Rokok Ilegal di Labuan Bajo dan Kediri, Ini Hasilnya
- IJMI Sebut Pekerja Sawit Indonesia Rawan Dieksploitasi
- KAI Logistik Optimalisasi Layanan Pra-Purna Angkutan BBM/BBK
- Genjot Ekspor, Bea Cukai Beri Izin Kawasan Berikat kepada Produsen Tas di Jepara
- Pelindo Siapkan Solusi Jangka Panjang Agar Macet Horor di Tanjung Priok Tak Terulang