Sukardi Rinakit dan Ari Dwipayana Dianugerahi Bintang Jasa Utama
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo memberikan Bintang Jasa Utama kepada Sukardi Rinakit dan AAGN Ari Dwipayana.
Kedua staf khusus presiden tersebut dianggap layak menerima Bintang Jasa Utama karena dinilai telah berjasa besar kepada negara dan bangsa dalam suatu bidang tertentu.
"Saya sangat berterima kasih kepada Bapak Presiden atas penghargaan ini," kata Sukardi, dalam keterangan resminya, Senin (14/8).
Sukardi Rinakit merupakan sosok yang menginisiasi terbentuknya Tim Komunikasi Presiden.
Sementara, Ari Dwipayana yang saat ini menjabat sebagai Koordinator Staf Khusus Presiden, sekaligus juga mengkoordinir peran TKP dalam mendukung komunikasi kepresidenan.
Selain peran tersebut, Ari Dwipayana dan Sukardi Rinakit juga aktif menyambungkan gagasan presiden hingga ke kalangan akar rumput.
Ari Dwipayana aktif memperkuat narasi presiden dalam isu-isu toleransi, kemanusiaan, perdamaian, hingga perspektif inovasi dan kolaborasi.
Narasi tersebut disampaikan dalam berbagai forum-forum akademik maupun komunitas-komunitas masyarakat sipil.
Sukardi Rinakit dan Ari Dwipayana dianugerahi Bintang Jasa Utama. Kedua staf khusus presiden tersebut dinilai layak mendapatkan bintang jasa kelas satu
- PT Pancaprima Ekabrothers Beri Apresiasi atas Pelayanan Prima Kanwil Bea Cukai Banten
- Berkat Digitalisasi, Bank Mandiri jadi 'The Strongest Bank in Indonesia 2024'
- Dirut Pegadaian Raih Penghargaan sebagai Tokoh Pendukung Inklusivitas Keuangan
- Sekolah Cendekia Harapan Raih 7 Penghargaan Bergengsi, Hadirkan Pendidikan Berbasis Penelitian
- Sukses Kendalikan Inflasi, 12 Daerah Terima Penghargaan 'Jateng Inspiring Economic Effort Award 2024'
- Pelayanan Bea Cukai Banten Sangat Memuaskan, Perusahaan Tekstil Ini Beri Penghargaan