Sukarelawan Ganjar Mulai Tingkatkan Kemampuan Muslimah di Jakarta, Lihat
jpnn.com, JAKARTA - Sukarelawan Muslimah Ganjar Pranowo meluncurkan Muslimah Creative Center di Hotel Rivoli, Jalan Kramat Raya Nomor 41, Kramat, Kecamatan Senen, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Selasa (2/5).
Program tersebut sebagau bentuk memberdayakan muslimah di Jakarta.
Koordinator Daerah (Korda) Muslimah Ganjar Pranowo Jakarta Pusat Ririn Munayatun mengatakan nantinya sejumlah kegiatan akan digelar untuk meningkatkan kemampuan para perempuan muslim itu.
Seperti pelatihan membuat kue, roti, hingga berbagai masakan yang bernilai jual.
“Nanti kami juga akan mengadakan pelatihan-pelatihan, seperti memasak, bikin kue, roti, dan sebagainya. Jadi, intinya ini adalah wadah kreativitas buat ibu-ibu muslimah,” kata dia.
Pelatihan tersebut, kata Ririn, juga akan menghadirkan sejumlah pelatih profesional yang akan memberikan berbagai materi penunjang kemampuan.
Menurut Ririn, trainer akan mempermudah proses pemberdayaannya.
“Pelatih atau trainer untuk mengajari ibu-ibu muslimah cara memasak yang enak, caranya bikin kue yang benar, seperti itu. ini adalah bentuk pemberdayaan ibu-ibu,” kata Ririn.
Sejumlah pelatih profesional yang akan memberikan berbagai materi penunjang kemampuan muslimah.
- Sowan ke Kediaman Jokowi, Sukarelawan Alap-Alap Dapat Arahan soal Ekonomi Komunal
- Sukarelawan Prabowo-Gibran Yakin Pilgub Jakarta Dua Putaran
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Bahlil Yakin Ridwan Kamil Menang 1 Putaran, Sama Seperti Prabowo di Pilpres
- Gibran Diduga Mulai Bersiap untuk Pilpres 2029, Indikasi Berani Menelikung Prabowo?