Sukarelawan Nelayan Ganjar Edukasi Ekosistem Terumbu Karang di Tanggamus

Sukarelawan Nelayan Ganjar Edukasi Ekosistem Terumbu Karang di Tanggamus
Komunitas Nelayan Pesisir ketika memberikan bantuan di Tanggamus, Lampung. Dok: Sukarelawan Ganjar.

jpnn.com, TANGGAMUS - Pelestarian ekosistem terumbu karang di Teluk Kiluan, Kabupaten Tanggamus, Lampung mendapatkan perhatian khusus dari sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Komunitas Nelayan Pesisir (KNP).

Mereka mengadakan edukasi dan penanaman terumbu karang diikuti pemberian bantuan kaca mata selam bagi para nelayan di Desa Kiluan Negeri, Kecamatan Kelumbayan, Kabupaten Tanggamus.

"Tujuannya bagaimana mengedukasi warga di sini. Memberikan mereka pengetahuan betapa pentingnya menjaga ekosistem laut. Terutama, dari terumbu karang itu sendiri," kata Koordinator Wilayah KNP Lampung, Miftahul Lutvi dalam siaran persnya, Senin (10/7).

Pada kesempatan itu, mereka turut memperkenalkan Ganjar Pranowo sebagai capres 2024 kepada warga setempat, khususnya, para nelayan yang menjadi sasaran utama kegiatan KNP Lampung selama ini.

Lutvi mengakui kepedulian kelompok sukarelawan Ganjar terhadap pelestarian lingkungan Teluk Kiluan itu terinspirasi oleh perhatian Ganjar Pranowo terhadap kaum nelayan selama menjabat Gubernur Jawa Tengah.

"Terkait dengan kegiatan hari ini, kami dari Komunitas Nelayan Pesisir Lampung mengadakan kegiatan di Desa Kiluan tepatnya kegiatan yang pertama, yang jelas adalah sosialisasi Ganjar Pranowo. Kemudian, ada edukasi penanaman terumbu karang," katanya.

Keberadaan terumbu karang di Teluk Kiluan selama ini dinilai tak hanya berfungsi sebagai rumah bagi berbagai jenis ikan tapi juga menjadi daya tarik pariwisata bagi wisatawan dalam dan luar negeri.

Kawasan tersebut dikenal luas lantaran banyak lumba-lumba dan paus yang kerap muncul ke permukaan laut. Keindahan alam bawah lautnya menjadi tujuan olahraga selam bagi para pengunjung.

Sukarelawan Ganjar memberikan edukasi tentang ekosistem terumbu karang kepada nelayan di Lampung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News