Sukarelawan Prabowo-Gibran Gelar Lomba Desain Gemoy hingga Bobby The Cat

jpnn.com, JAKARTA - Sukarelawan GatotKaca Nasional yang mendukung Prabowo-Gibran menggelar kompetisi desain "Gemoy, Bocil dan Bobby The Cat" dengan total hadiahnya yakni mencapai Rp 150 juta.
Wakil Komandan Golf Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Indra Simarta mengatakan adapun pendaftaran dibuka sejak 8 Desember 2023 dan pengumpulan terakhir pada 2 Januari 2024.
Dia juga menyebutkan bahwa lomba ini tentu juga memberikan kesempatan untuk para seniman untuk berkarya.
"Ini adalah inisiatif yang sangat positif dan kreatif! Design Competition Gemoy Bocil Bobby The Cat tidak hanya memberikan peluang kepada para seniman di Indonesia, tetapi juga membuka pintu bagi mereka yang berada di luar negeri untuk berpartisipasi," kata Indra, Sabtu (9/1).
Pria yang juga merupakan ketum sukarelawan GatotKaca itu menyebutkan pengumuman pemenang akan dilakukan pada 22 Januari 2024.
Indra mengatakan ada makna angka 8 dan 2 di kompetisi ini yang mana 8 menunjukkan Prabowo Subianto yang akan menjadi presiden ke-8.
Adapun hadiahnya juga diadakan dengan nominal unik, yakni Rp 82.222.222, Rp 28.222.222, dan Rp. 22.822.222. Sementara pemenang favorit juga akan diberikan hadiah Rp. 2.222.222.
"Secara keseluruhan, penggunaan angka-angka unik dalam timeline dan hadiah pada design competition ini memberikan nilai tambah pada acara tersebut, tidak hanya sebagai sebuah kontes desain, tetapi juga sebagai bentuk penghormatan terhadap sejarah dan peran penting yang dimainkan oleh tokoh-tokoh tertentu dalam acara tersebut," lanjutnya.
Sukarelawan GatotKaca Nasional yang mendukung Prabowo-Gibran menggelar kompetisi desain
- Bakal Salat IdulFitri di Jakarta, Wapres Gibran: yang Penting Sungkem ke Presiden Dulu
- IHSG Terbaik di Asia Seusai Prabowo Umumkan THR
- IHSG Melaju di Zona Hijau, Pengaruh THR Cair 100 Persen?
- Gubernur Jateng Dukung Penuh Program Sekolah Rakyat, Mulai Siapkan Lahan
- Semoga Inpres Pengangkatan CPNS & PPPK 2024 Isinya Bukan Penundaan
- Presiden Prabowo: THR ASN, TNI-Polri, Hakim, hingga Pensiunan Mulai Cair 17 Maret