Sukarelawan Prabowo Menjerit, Merasa Dikhianati!

jpnn.com, JAKARTA - Para sukarelawan Prabowo Subianto mulai mengungkapkan kekecewaan mereka atas sejumlah kasus yang mencoreng perjuangan yang telah dibangun selama ini.
Para volunter yang tergabung dalam Gerakan Cinta Prabowo itu geram karena merasa perjuangan mereka dikhianati oleh oknum pejabat tidak amanah dan kelompok yang memanfaatkan kekayaan alam untuk kepentingan pribadi maupun golongan tertentu.
Kasus yang mencuat, seperti dugaan pengoplosan bahan bakar minyak dan pengurangan takaran dalam distribusi MinyaKita, menjadi pemicu kegeraman itu.
Ketua Umum Gerakan Cinta Prabowo H. Kurniawan mengatakan bahwa para pelaku korupsi adalah penghianat bangsa.
“Kami para tapol pembela Presiden Prabowo yang pada 2019 ditahan merasa kesal. Kami sudah berjuang demi Presiden Prabowo, tetapi kenyataannya masih banyak koruptor," kata Kurniawan, dalam keterangannya, Jumat (14/3).
Kurniawan juga menyoroti pengorbanan besar yang telah dilakukan oleh para sukarelawan pendukung Presiden ke-8 RI tersebut. Mereka harus berdarah-darah, ditangkap, hingga banyak yang wafat demi memperjuangkan kemenangan Prabowo menuju kursi presiden.
Namun, kata dia, para elite justru terlihat berpesta pora menikmati kemewahan.
"Kami marah, terlebih mengenang kawan-kawan kami yang sudah mendahului,” katanya penuh emosi.
Para sukarelawan Prabowo Subianto mulai mengungkapkan kekecewaan atas sejumlah kasus yang mencoreng perjuangan mereka.
- Dukung Prabowo Evakuasi Warga Gaza, DMDI Indonesia: Bentuk Kemanusiaan
- Syahganda Nainggolan: Prabowo Berpeluang Jadi Pemimpin Dunia
- Menteri Sowan ke Solo Setelah Pertemuan Prabowo-Mega, Jokowi Pamer Kekuatan?
- Prabowo Ingin Evakuasi Korban di Gaza, Ketua DPR Tagih Penjelasan Kemenlu
- Menteri Sowan ke Kediaman Jokowi, Puan PDIP: Presiden Saat Ini Prabowo Subianto
- ART Tagih Janji Presiden Prabowo soal Dana Abadi Pesantren