Sukmawati Pindah Agama, Megawati & Jokowi Diundang Hadiri Ritual Sudhi Wadani

jpnn.com, BALI - Sukmawati Soekarnoputri akan mengikuti prosesi Sudhi Wadani di Kawasan Sukarno Center Heritage di Bale Agung, Singaraja, Buleleng, Bali, Selasa (26/10).
Upacara Sudhi Wadani menjadi momentum sakral bagi Sukmawati yang telah memutuskan pindah agama dari Islam ke Hindu.
Prosesi perpindahan keyakinan putri Presiden Pertama RI Soekarno pemilik nama lengkap Diah Mutiara Sukmawati Soekarnoputri, bakal digelar tertutup.
Menurut Kepala Sukarno Center Bali Arya Wedakarna alias AWK, selain keluarga Bung Karno, seperti Megawati Soekarnoputri, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga diundang menyaksikan prosesi itu.
"Kami panitia dari Bali sudah menyebarkan undangan ke semua keluarga Bung Karno, presiden, dan menteri," kata Arya dikutip dari bali.jpnn.com pada Minggu (24/10).
Penanggung jawab dan koordinator upacara Sudhi Wadani itu bahkan menyebut jumlah tamu undangan untuk menghadiri kegiatan itu tidak sampai puluhan orang.
"Karena ada pembatasan, mungkin tidak semua hadir. Hanya mengundang tamu yang berkaitan dengan sahabat politik, keraton dan pejabat negara," kata Arya Wedakarna.
Para tamu yang diundang itu merupakan sahabat Sukmawati di dunia politik, keraton dan pejabat negara.
Megawati Soekarnoputri hingga Presiden Jokowi diundang menghadiri ritual Sukmawati pindah agama. Prosesi Sudhi Wadani digelar Selasa (26/10).
- Perintah Bu Mega, Kepala Daerah dari PDIP yang Belum Retret Ikut Gelombang Kedua
- Gubernur Gorontalo Pastikan Kelanjutan Pembangunan Waduk yang Dulu Ditinjau Jokowi
- Hak Buruh Sritex Terabaikan, Arief Poyuono Ingatkan Prabowo Jangan Seperti Jokowi
- Berfoto Bersama Prabowo, Jokowi, dan SBY, Puan: Silaturahmi Presiden dengan Ketua Lembaga
- Herman Deru-Cik Ujang Kompak Ikuti Parade Senja yang Dihadiri Prabowo, Jokowi dan SBY
- Deddy Sitorus PDIP Mengajak Mengundurkan Diri secara Massal, Waduh