Sukses Atasi Kerusuhan di Mako Brimob, Polri Tuai Pujian

Sukses Atasi Kerusuhan di Mako Brimob, Polri Tuai Pujian
AM Hendropriyono. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Tokoh intelijen nasional Jenderal TNI (Purn) AM Hendropriyono memuji langkah Polri dan Densus 88 yang berhasil mengatasi aksi kerusuhan di Rutan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Kamis (10/5).

“Sebagai warga negara saya mengucapkan selamat atas keberhasilan Polri dan Densus 88 yang berhasil melumpuhkan kelompok teroris dan meminimalisir korban dalam insiden itu,” kata Hendropriyono di Jakarta, Kamis (10/5).

Menurut mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) ini, kerusuhan yang dibarengi penyanderaan di Rutan Mako Brimob merupakan suasana kedaruratan yang sah untuk diatasi dengan kekuatan fisik.

Namun, intelijen pasukan Densus 88 ternyata lebih cerdas, sehingga berhasil mengatasi keadaan tanpa korban jiwa tambahan. Jumlah total korban pada kerusuhan kali ini berjumlah enam orang.

Lima orang merupakan aparat kepolisian yang sebelumnya disandera para tahanan. Sementara seorang lainnya berasal dari pihak tahanan terorisme.

Ketua Umum DPN Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia itu juga mengatakan, potensi teroris seperti pelaku di Mako Brimob cukup banyak di antara masyarakat. Untuk itu dia mengajak masyarakat aktif membersihkan penyakit radikalisme.

“Sudah waktunya seluruh elemen bangsa bergerak bersama mengamankan diri sendiri dari virus radikalisme yang subur bagi terorisme dalam segala bentuknya,” katanya.

Hendro menyarankan setiap RT di seluruh daerah menolak kehadiran sosok radikal di daerahnya masing-masing.

Tokoh intelijen nasional Jenderal TNI (Purn) AM Hendropriyono memuji langkah Polri yang berhasil mengatasi aksi penyanderaan di Rutan Mako Brimob, Kamis (10/5).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News