Sukses Berbisnis, Pengusaha Muda Ini Mengaku Terinspirasi Bob Sadino
jpnn.com, JAKARTA - Pengusaha muda Nanda Adi Surya telah sukses berbisnis di bidang kecantikan sebagai distributor skincare MS Glow.
Pria yang karib disapa Adi ini mengaku sudah memiliki impian menjadi pengusaha sejak lama.
Bapak satu anak itu bahkan mengaku terinspirasi dengan sosok mendiang Bob Sadino.
Menurut suami Putri Rachmadania itu, Bob Sadino memberikan motivasi bahwa pendidikan dan uang bukan menjadi tolok ukur suksesnya dalam bidang usaha.
Meski Bob telah tiada, pemilik akun Instagram @nandadis itu mengaku masih belajar dari buku-buku keluaran pengusaha nyentrik tersebut.
“Jadi, kalau atas dasar kemauan, keinginan dan ketekunan, kita bisa menjadi orang sukses tanpa adanya patokan pendidikan atau latar belakang finansial kita," kata Adi di Jakarta, baru-baru ini.
Pria 26 ini mengungkapkan telah mulau berbisni sejak 2015, setelah dia lulus sekolah. Kesuksesannya itu juga atas dukungan besar dari keluarga.
Saat ini, Adi sudah menjadi owner distributor MS Glow untuk kota Balikpapan dan Samarinda. Selain itu, dia juga memiliki salon, Podiy Beauty. (jlo/jpnn)
Nanda Adi Surya mengaku terinspirasi mendiang Bob Sadino, dalam membangun bisnisnya.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Shandy Aulia Temukan Kebahagiaan dalam Mengurus Anak dan Bisnis
- Terus Meningkat, Wirausaha Muda Harus Manfaatkan Digitalisasi
- Workshop Bisnis Online Komprehensif Bekali Pengusaha yang Ingin Scale Up
- Pengusaha Muda Luwu Timur Apresiasi Langkah Isrullah-Usman Membuka Lapangan Kerja
- Uci Flowdea Ingin Perempuan Miliki Kulit Cantik dengan Skincare Affordable
- Bareng Kemal Pahlevi, Reno Adityo: Networking untuk Berkembang Bersama Bagi Pengusaha Muda Lewat HIPMI