Sukses Debut Coach Baru di NBA
D'Antoni Bikin Knicks Lari Cepat, Porter Bantu Suns Bekuk Spurs
Jumat, 31 Oktober 2008 – 10:42 WIB
NEW YORK - Mike D'Antoni menjadi pelatih baru New York Knicks untuk membantu tim itu melaju lebih cepat. Terry Porter diminta menggantikan D'Antoni di Phoenix Suns untuk membuat tim tersebut bermain bertahan lebih baik.
Kemarin WIB, keduanya mendapat pertanda baik. D'Antoni dan Porter sama-sama menang dalam debutnya memimpin tim masing-masing. Knicks benar-benar berlari cepat khas ajaran D'Antoni, mengalahkan Miami Heat di Madison Square Garden, New York, 120-115. Porter juga membuat Suns terlihat sangat mantap, menundukkan tim perkasa San Antonio Spurs di kandang lawan, 105-98.
Baca Juga:
D'Antoni dikenal lewat permainan run and gun, memaksa pemain menembakkan bola dalam waktu tujuh detik atau kurang. Kemarin, para pemain Knicks mampu menjalani instruksi dengan baik, ramai-ramai mencetak banyak poin.
Jamal Crawford mencetak 29 poin, Zach Randolph 20, Wilson Chandler 18, serta David Lee dan Quentin Richardson masing-masing menambah 16 poin.
NEW YORK - Mike D'Antoni menjadi pelatih baru New York Knicks untuk membantu tim itu melaju lebih cepat. Terry Porter diminta menggantikan D'Antoni
BERITA TERKAIT
- Belum Bisa Taklukkan Kunlavut Vitidsarn, Ginting Ungkap Penyebabnya
- Malaysia Open 2025: Putri KW dan Lanny/Fadia Selamatkan Wajah Indonesia
- Pelita Jaya Berambisi Pertahankan Gelar IBL dan Moncer di BCL 2025
- Tekad Gervane Kastaneer Persembahkan Trofi Juara Bersama Persib
- Marc Klok Dukung Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Alasannya
- Penyebab Patrick Kluivert Membawa Alex Pastoor dan Denny Landzaat ke Timnas Indonesia