Sukses Debut Coach Baru di NBA
D'Antoni Bikin Knicks Lari Cepat, Porter Bantu Suns Bekuk Spurs
Jumat, 31 Oktober 2008 – 10:42 WIB

Sukses Debut Coach Baru di NBA
NEW YORK - Mike D'Antoni menjadi pelatih baru New York Knicks untuk membantu tim itu melaju lebih cepat. Terry Porter diminta menggantikan D'Antoni di Phoenix Suns untuk membuat tim tersebut bermain bertahan lebih baik.
Kemarin WIB, keduanya mendapat pertanda baik. D'Antoni dan Porter sama-sama menang dalam debutnya memimpin tim masing-masing. Knicks benar-benar berlari cepat khas ajaran D'Antoni, mengalahkan Miami Heat di Madison Square Garden, New York, 120-115. Porter juga membuat Suns terlihat sangat mantap, menundukkan tim perkasa San Antonio Spurs di kandang lawan, 105-98.
Baca Juga:
D'Antoni dikenal lewat permainan run and gun, memaksa pemain menembakkan bola dalam waktu tujuh detik atau kurang. Kemarin, para pemain Knicks mampu menjalani instruksi dengan baik, ramai-ramai mencetak banyak poin.
Jamal Crawford mencetak 29 poin, Zach Randolph 20, Wilson Chandler 18, serta David Lee dan Quentin Richardson masing-masing menambah 16 poin.
NEW YORK - Mike D'Antoni menjadi pelatih baru New York Knicks untuk membantu tim itu melaju lebih cepat. Terry Porter diminta menggantikan D'Antoni
BERITA TERKAIT
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs