Sukseskan BPJS, Jamsostek Gandeng BRI
Jumat, 19 April 2013 – 20:28 WIB

Sukseskan BPJS, Jamsostek Gandeng BRI
JAKARTA - Guna menyukseskan transformasi menjadi Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial (BPJS), PT. Jamsostek (Persero) Jumat (19/4) menandatangan Nota Kesepahaman (MoU) Jamsostek Service Point Office dengan PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Di tempat yang sama, Direktur Utama PT Jamsostek Elvyn G. Masassya optimis hingga akhir tahun 2013 dapat menggaet 500 Jamsostek Service Point Office yang berada di unit kerja BRI yang tersebar di seluruh Indonesia.
Direktur Utama BRI Sofyan Basir mengatakan, Jamsostek Service Point Office ini merupakan perpanjangan tangan dalam pelayanan informasi program Jamsostek, pendaftaran peserta Jamsostek, dan pengelolaan Electronic Claim Jaminan Hari Tua (JHT) yang nantinya dapat dilayani di seluruh unit kerja BRI.
"Ruang lingkup nota kesepahaman tersebut meliputi pemanfaatan fasilitas pelayanan milik BRI oleh Jamsostek," ujar Sofyan di Jakarta, Jumat (19/4).
Baca Juga:
JAKARTA - Guna menyukseskan transformasi menjadi Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial (BPJS), PT. Jamsostek (Persero) Jumat (19/4) menandatangan
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang