Suku Bunga Turun Lagi Sampai Akhir Tahun
’’Tapi, sekarang harga komoditas sudah agak meningkat, terutama karena beberapa perusahaan kecil menyetop suplai. Bagi perusahaan-perusahaan besar (yang bergerak di bidang komoditas, Red), tentu ada sedikit kelonggaran,’’ terangnya di sela-sela seminar Peran & Fungsi LPS dalam Menjaga Stabilitas Sistem Perbankan di Universitas Airlangga Surabaya kemarin.
Menurut Destry, Tiongkok saat ini melakukan konsolidasi internal. Data-data ekonomi Tiongkok memang masih jauh dari ekspektasi.
Misalnya, pertumbuhan ekonomi di level 6,7 persen yang tidak berubah dari data pertumbuhan ekonomi sebelumnya.
Produksi industri tercatat 6,1 persen, turun kalau dibandingkan dengan capaian pada periode yang sama tahun lalu sebesar 6,3 persen.
Jika dibandingkan dengan Tiongkok, menurut Destry, Indonesia saat ini lebih banyak dipengaruhi ekonomi AS yang tengah menjadi sorotan.
Pertama, kemungkinan Bank Sentral AS menaikkan suku bunga acuan pada akhir tahun. Kedua, dunia juga menunggu hasil pemilihan presiden AS.
’’Sudah pasti presiden yang terpilih akan mengubah kebijakan domestiknya sehingga turut memberikan dampak pada ekonomi global. Jadi, saat ini publik memang sangat berhati-hati,’’ tutur mantan kepala ekonom Bank Mandiri tersebut. (dee/rin/c14/sof)
JAKARTA – Bank Indonesia (BI) kembali memangkas suku bunga acuan atau BI 7-day (reverse) repo rate 25 basis poin menjadi 4,75 persen. Pelonggaran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukung Peningkatan Daya Saing Produk Lokal, Pamerindo Siap Gelar Manufacturing Indonesia
- Boya Mini, Mic Wireless dengan Desain Ramping, Harga Terjangkau
- Hingga November 2024, KAI Logistik Hadirkan 183 Service Point
- Kenaikan PPN 12 Persen Bakal Ditunda, Marwan Cik Asan: Pilihan Bijak
- inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah untuk Pelanggan Pelaku Bisnis
- ProCap Bangga Mengumumkan Peluncuran Perencanaan Gateway Pembayaran Luminex