Sulap Desa Terpencil jadi Lebih Maju, Aksi Pengusaha Ini Patut Ditiru

Sulap Desa Terpencil jadi Lebih Maju, Aksi Pengusaha Ini Patut Ditiru
Agus Alesta sulap desa terpencil jadi makin maju. Foto: dok. pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Agus Alesta menjadi sosok penting setelah berhasil menyulap desa terpencil di Jepara, Jawa Tengah, menjadi maju.

Pengusaha muda itu menjadikan desa sangat maju dengan membuat ratusan perumahan klaster bersubsidi.

"Alhamdulillah aku membuat 650 perumahan klaster bersubsidi di desa terpencil," kata Agus Alesta, baru-baru ini.

Direktur PT Alesta Group Indonesia ini mengatakan bahwa di desa itu dahulu sangat sepi.

"Sekarang bisa disulap menjadi daerah yang lebih maju lagi," tutur Agus.

Dia mengaku melihat peluang dan langsung tergerak hatinya untuk memajukan tanah kelahirannya itu.

“Setiap dari kita dan setiap daerah punya kesempatan untuk berkembang," ujar Agus.

Agus ternyata tidak hanya berbisnis properti tetapi juga bisnis fesyen. (jlo/jpnn)

Pengusaha muda Agus Alesta tergerak hatinya untuk memajukan desa terpencil menjadi lebih maju.


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News