Sule Buka-bukaan soal Malam Pertama dengan Nathalie Holscher, Begini Katanya

jpnn.com, JAKARTA - Komedian Sule blak-blakan mengaku belum puas menghabiskan malam pertamanya dengan Nathalie Holscher, sejak menikah pada Minggu (15/11) lalu.
Sule mengatakan bahwa dirinya tak bisa berduaan dengan sang istri beralasan lantaran anak bungsunya, Ferdinand, selalu minta ditemani.
Hal itu bermula saat Nathalie Holscher mengungkap kebahagiaannya bisa lebih banyak menghabiskan waktu bersama Ferdinand.
“Akhirnya bisa bareng-bareng 24 jam, sebelum nikah biasanya Ferdi yang bolak-balik ke rumah terus,” kata Nathalie Holscher, dilansir dari tayangan Insert, baru-baru ini.
Mendengar pengakuan sang istri, Sule lantas mengatakan bahwa dirinya belum sempat berduaan dengan sang istri usai menikah.
“Makanya, saya juga belum mengeksekusi ya, karena Ferdi dekat terus,” kata Sule tertawa.
Meski begitu, bapak empat anak ini tak ingin mempermasalahkan hal tersebut.
“Ya sudah kami berbagi kebahagiaan dulu sama yang lain, mungkin nanti kalau sudah tenang, masa tenang, baru landasan turun,” pungkasnya. (jlo/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Komedian Sule buka-bukaan soal malam pertama dengan istrinya, Nathalie Holscher.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Kini jadi Kakek, Sule Bicara Soal Panggilan dari Cucu Pertama
- Soal Wajah Cucu Pertamanya, Sule Bilang Begini
- Sule Ungkap Momen Haru Rizky Febian Menyambut Kelahiran Anak Pertama
- Pasang Badan, Sule Respons Isu Miring Soal Menantunya
- Dapat Cucu Pertama dari Rizky Febian, Sule: Mirip Mahalini
- Kebahagiaan Sule Setelah Dapat Cucu dari Rizky Febian dan Mahalini