Sule: Hongkong Kasarung Bukan Cuma Konyol-konyolan
jpnn.com - JAKARTA - Pelawak Entis Sutisna terlibat dalam film Hongkong Kasarung yang rencananya tayang pada akhir tahun ini. Pria yang karib disapa Sule ini berharap film yang dibintanginya bisa memberikan edukasi ke masyarakat.
"Tidak hanya hiburan konyol-konyolan," kata Sule usai acara syukuran film Hongkong Kasarung di Pong Me, Senopati, Jakarta, Sabtu (2/7).
Dalam film Hongkong Kasarung, Sule akan menggunakan bahasa Sunda. Menurut dia, ada tujuan dibalik penggunaan bahasa Sunda dalam film yang salah satu lokasi syutingnya dilakukan di Hong Kong ini.
Proses syuting di Hong Kong akan dilakukan pada 9 Juli 2016. "Kami ingin kenalkan kepada warga Hong Kong ada bahasa Sunda di Indonesia," ucap Sule.
Melalui film Hongkong Kasarung, pria kelahiran Kota Cimahi, Jawa Barat ini juga memiliki misi untuk mengenalkan budaya Indonesia kepada orang luar. "Agar orang luar tahu kalau di Indonesia banyak bahasa dan budaya," ungkap Sule. (gil/jpnn)
JAKARTA - Pelawak Entis Sutisna terlibat dalam film Hongkong Kasarung yang rencananya tayang pada akhir tahun ini. Pria yang karib disapa Sule
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LAS! dan Dhyo Haw Berkolaborasi, Semua Kan Baxx' Saja
- Ayu Ting Ting: Semoga Jadi Tahun yang Penuh dengan Keberkahan
- Ramalan Roy Kiyoshi di 2025, Sejumlah Artis Terlibat Kasus Pencucian Uang
- 3 Berita Artis Terheboh: Curhat Aurelie Moeremans, Vonis Harvey Moeis Jadi Sorotan
- Akad Nikah Ulang, Rizky Febian dan Mahalini Akhirnya Resmi Jadi Pasutri
- Resolusi 2025: Dede Sunandar Berharap Bisa Lebih Baik