Sule Ingin Tambah Anak, Begini Tanggapan Rizky Febian
Minggu, 15 November 2020 – 21:20 WIB
jpnn.com, BEKASI - Penyanyi Rizky Febian mengaku tidak masalah ayahnya, Sule menambah anak dari pernikahan dengan Nathalie Holscher.
Iky, sapaannya, legowo terhadap pilihan pasangan yang baru menikah itu.
"Saya terserah ayah bunda. Kalau aku mau apa saja," kata Rizky Febian dalam tayangan RANS Entertainment di YouTube, Minggu (15/11).
Sule sendiri mengaku ingin mempunyai dua anak setelah resmi menikah dengan Nathalie Holscher.
Meski demikian, Sule tidak keberatan apabila diberi buah hati lebih dari sang pencipta.
"Saya maunya dua, kalau dikasih lebih kami syukuri," beber Sule.
Seperti diketahui, Sule dan Nathalie Holscher telah resmi manikah.
Keduanya baru menggelar akad nikah di Tsamara Resto, Bekasi pada Minggu (15/11) petang.
Penyanyi Rizky Febian memberi tanggapan soal ayahnya, Sule yang ingin menambah anak dari pernikahan dengan Nathalie Holscher.
BERITA TERKAIT
- Sule Beri Nasihat untuk Rizky Febian yang Segera Jadi Ayah
- Sule Ungkap Jenis Kelamin Calon Bayi Rizky Febian dan Mahalini
- Rizky Febian Sampaikan Kabar Mahalini Hamil, Sule Beri Nasihat
- 3 Berita Artis Terheboh: Sandhy Permana Tewas Dibunuh, Lolly Akan Dikirim ke RS Polri
- Mahalini Umrah Bareng Rizky Febian, Penampilannya Menuai Pujian
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Mirzani Disebut Ibu Durhaka, Kronologi Lolly Kabur