Sule Jawab soal Kemungkinan Rujuk dengan Nathalie Holscher
Rabu, 08 Maret 2023 – 14:14 WIB

Sule dan Nathalie Holscher. Foto: Instagram/ferdinand_sule
jpnn.com, JAKABARING - Komedian Sule memberi tanggapan soal banyaknya penggemar yang mendoakan dirinya rujuk dengan mantan istrinya, Nathalie Holscher.
Dia mengatakan bahwa netizen berhak berkomentar dan berharap apa pun.
"Itu hak mereka," kata Sule di kawasan Mampang, Jakarta, Selasa (7/3).
Ayah Rizky Febian itu tidak mau bicara lebih jauh soal kemungkinan rujuk dengan Nathalie Holscher.
Sebab, menurut Sule, rumah tangga harus dibangun dengan sungguh-sungguh.
"Rumah tangga kan enggak main-main," beber pengisi acara Opera Van Java itu.
Sule mengatakan bahwa hubungannya dengan Nathalie Holscher sejauh ini baik-baik saja meski telah berpisah.
Buktinya, Nathalie Holscher baru-baru ini berkunjung ke rumahnya.
Komedian Sule memberi tanggapan soal banyaknya penggemar yang mendoakan dirinya rujuk dengan mantan istrinya, Nathalie Holscher.
BERITA TERKAIT
- Kini jadi Kakek, Sule Bicara Soal Panggilan dari Cucu Pertama
- Soal Wajah Cucu Pertamanya, Sule Bilang Begini
- Sule Ungkap Momen Haru Rizky Febian Menyambut Kelahiran Anak Pertama
- Pasang Badan, Sule Respons Isu Miring Soal Menantunya
- Dapat Cucu Pertama dari Rizky Febian, Sule: Mirip Mahalini
- Kebahagiaan Sule Setelah Dapat Cucu dari Rizky Febian dan Mahalini