Sule Kenang Saat Merawat Ayahnya di Rumah Sakit
Rabu, 11 Oktober 2017 – 16:48 WIB

Sule bersama almarhum ayahanda. Foto: instagram ferdinan_sule
jpnn.com, JAWA BARAT - Pelawak Sule tengah berduka. Pria bernama asli Entis Sutisna ini baru saja ditinggal pergi oleh sang ayah Dodo Mulyadi untuk selama-lamanya.
Dodo meninggal dunia pada pukul 07.00 WIB tadi di Cimahi, Jawa Barat. Kabar duka itu diketahui akun Instagram miliknya ferdinan_sule.
"Selamat jalan abah, surga menantimu," tulis Sule dalam kolom keterangan di Instagram, Rabu (11/10).
Pria kelahiran Cimahi ini sempat mengunggah di akun Instagram miliknya mengenai momen ketika dia merawat almarhum ayahnya.
Saat itu, Sule menemani sang ayah di rumah sakit.
Baca Juga:
Dalam video yang diunggah, Sule terlihat sedang menyuapi makan sang ayah yang terbaring di tempat tidur.
"Hari ke 2 di rumah sakit nemenin abah #cepetsembuhabah," tulis Sule.
Pelawak Sule tengah berduka, dia ditinggal ayah tercinta untuk selama-lamanya. Dia pun mengenang saat-saat bersama sang ayah sebelum meninggal dunia.
BERITA TERKAIT
- Kini jadi Kakek, Sule Bicara Soal Panggilan dari Cucu Pertama
- Soal Wajah Cucu Pertamanya, Sule Bilang Begini
- Sule Ungkap Momen Haru Rizky Febian Menyambut Kelahiran Anak Pertama
- Pasang Badan, Sule Respons Isu Miring Soal Menantunya
- Dapat Cucu Pertama dari Rizky Febian, Sule: Mirip Mahalini
- Kebahagiaan Sule Setelah Dapat Cucu dari Rizky Febian dan Mahalini