Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia

Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia

Kisaran untuk setiap kota ada di tabel di bawah ini.

Ibu kotaHarga rumah dalam skema
SydneyAU$1.500.000
MelbourneAU$950.000
BrisbaneAU$1.000.000
PerthAU$850.000
AdelaideAU$900.000
HobartAU$700.000
CanberraAU$1.000.000
DarwinAU$600.000

Bagian kedua dari skema tersebut berupaya menyelesaikan masalah ketersediaan rumah.

Partai Buruh berjanji untuk membelanjakan AU$10 miliar untuk membantu membangun 100.000 rumah baru yang hanya akan tersedia bagi pembeli rumah pertama.

Dari jumlah tersebut, A$2 miliar berupa hibah dan A$8 miliar berupa pinjaman tanpa bunga atau investasi ekuitas, sebagian besar untuk negara bagian dan teritori.

Menurut Partai Buruh, pemerintah akan bekerja sama dengan negara bagian dan teritori untuk mengidentifikasi lahan pemerintah yang kurang dimanfaatkan dan mempercepat aplikasi pembangunan.

Menteri Perumahan Clare O'Neil mengatakan rumah-rumah dalam skema ini akan lebih murah dibandingkan dengan yang dibangun oleh sektor swasta.

Sejauh ini belum jelas siapa yang akan dapat mengakses rumah-rumah tersebut, di luar persyaratan dasar bahwa rumah-rumah tersebut hanya akan diberikan kepada orang-orang yang belum pernah membeli properti.

Clare mengatakan kemungkinan akan ada beberapa tes pendapatan, tetapi kriteria pastinya akan dinegosiasikan di setiap negara bagian.

Dua partai besar Australia memaparkan janji kampanye mereka bagi anak muda yang ingin beli rumah untuk pertama kalinya

Sumber ABC Indonesia
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News