Sulitnya Menyulap Gary Oldman Jadi Winston Churchill
Apa kesulitan terbesar untuk membuat riasan di Darkest Hour?
Sebelumnya, saya lebih sering membuat make-up karakter fiktif alias imajiner. Nah, kali ini saya harus membuat make-up manusia. Tokoh besar, pula. Saya dan tim tidak boleh sembarangan dalam mengukir, memoles, atau menentukan model prostesis. Sebab, ini semua adalah tentang kemiripan presisi. Semua tahap, mulai riset hingga eksekusi, harus benar-benar sempurna.
Anda merias Oldman selama lebih dari tiga jam. Bagaimana membuat dia nyaman?
Kunci kenyamanan kami berdua adalah profesionalitas. Saya dan Oldman sudah berkarir cukup lama dalam industri perfilman. Saat make-up, Oldman tahu bahwa dirinya harus duduk diam berjam-jam agar hasilnya sempurna. Dia sama sekali tidak merasa tak nyaman jika memang harus demikian. Saya pun ketika mendandani akan berusaha agar proses make-up tidak mengganggu kenyamanan aktor.
Di sela syuting, prostesis harus dibenahi agar tetap oke. Bagaimana caranya?
Kalau yang satu ini, butuh kerja sama antara aktor, make-up artist, dan kru yang bertugas. Karena make-up Oldman sangat kompleks, dia harus menghindari menyantap makanan yang terlalu berat agar tak menodai atau merusak prostetik. Saya dan tim sebagai MUA pun harus rutin melakukan touch-up atau pengecekan kalau-kalau ada perubahan posisi prostesis.
Penampilan Gary Oldman sebagai Winston Churchill di Darkest Hour menuai pujian begitu deras. Kesuksesan itu tak lepas dari peran Kazuhiro Tsuji sang penata rias
Redaktur & Reporter : Adil
- Gara-gara Ini, Fuji Ditegur oleh Sang Ibunda
- Ammar Zoni Nyaris Setahun di Tahanan, Begini Kondisi Terkininya
- Hari Ini, Vadel Badjideh Berencana Datangi Polda Metro Jaya
- Rindu kepada Anak, Edward Akbar: Doaku Selalu Menyertaimu
- 3 Berita Artis Terheboh: Harvey Moeis Bicara soal USD 1,5 Juta, Tamara Tyasmara Merespons
- Ditahan di Rutan, Ammar Zoni Sibuk Main Basket dan Jadi Humas Masjid