Sultan dan Beberapa Senator Rusia Membahas Kerja Sama Pertahanan dan Pangan

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Sultan B Najamudin mengatakan hubungan Indonesia dan Rusia makin mesra dan berdampak dan positif pada pengembangan di banyak sektor terutama sektor pertahanan dan pangan.
Hal ini disampaikan Sultan saat menerima Kunjungan pimpinan dan anggota Komisi Pertahanan dan Keamanan Senat Rusia pada Selasa (12/11) di ruang delegasi Pimpinan DPD RI Senayan Jakarta.
“Alhamdulillah, dalam sebulan terakhir pasca dilantik, secara khusus kami sudah menerima hampir tiga sampai empat kunjungan intensif dari sahabat-sahabat kita dari Rusia. Baik dari pihak eksekutif maupun dari lembaga senat Federasi Rusia,” ujar Sultan kepada awak media.
Menurut Sultan, intensitas kunjungan yang cukup besar ini menjadi pertanda baik bagi hubungan kedua negara.
Indonesia-Rusia makin mesra dan berdampak baik dalam mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kinerja ekonomi dan pertahanan keamanan nasional ke depannya.
“Kita mengetahui Rusia adalah negara dengan sistem pertahanan dan sistem ketahanan pangan yang kuat. Dan beberapa hari yang lalu TNI angkatan Laut kita sedang melangsungkan pelatihan militer bersama dengan angkatan laut Rusia,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Senator asal Bengkulu itu mengatakan pihaknya optimis situasi geopolitik akan semakin membaik.
Indonesia perlu memperkuat kerjasama strategis khususnya di sektor pertahanan dan keamanan dengan negara-negara besar di dunia.
Ketua DPD RI Sultan B Najamudin mengatakan hubungan Indonesia dan Rusia makin mesra dengan pengembangan di banyak sektor terutama sektor pertahanan dan pangan.
- Harga Pangan Hari Ini, Cabai Rawit Merah Tembus Rp 100 Ribu Per Kilogram
- Jalankan Instruksi Ketum PAN, Eddy Soeparno Bagikan Sembako di 11 Kabupaten/Kota di Jabar
- Lewat Sobat Aksi Ramadan 2025, BNI Merenovasi Masjid & Beri Bantuan Pangan
- Wawali Iswar Apresiasi Gerakan Pangan Murah Serentak se-Jateng Digelar di Kota Semarang
- Semester Pertama Sebagai Anggota DPD RI, Dr Lia Istifhama Kembali Raih Award, Selamat
- Sultan Apresiasi Pemerintah Lakukan Transfer Tunjangan Guru ASN Secara Langsung