Sultan Najamuddin Minta Kemenkes Melakukan Respons Nasional
Tingkat Kematian Akibat Covid-19 Menuju Rekor Tertinggi

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPD RI Sultan B Najamudin menyoroti angka kematian harian akibat Covid-19 yang menuju rekor tertinggi pada Minggu (4/4).
Senator asal Bengkulu itu meminta Kementerian Kesehatan (Kemenkes) segera mengambil tindakan setelah mendapatkan seluruh fakta di lapangan.
"Kita tak boleh lengah sedikit pun melawan pandemi Covid-19 saat ini," kata Sultan dalam keterangan tertulisnya, Minggu (4/4).
Oleh sebab itu, dia menyatakan bahwa dari banyak informasi mengenai lonjakan angka kematian terhadap pasien terinfeksi virus corona di Indonesia, Kemenkes harus segera mengumpulkan data dan memetakan sebaran yang ada.
"Yang terpenting juga Kemenkes harus dapat mengidentifikasi faktor-faktor penyebab dari tingginya angka tersebut agar menjadi bahan evaluasi terhadap langkah selanjutnya," ujarnya.
Seperti diketahui, angka kematian akibat virus corona hari ini bertambah 427.
Berdasarkan data Humas BNPB, Minggu (4/4), dengan tambahan 400-an, itu total angka meninggal dunia akibat Covid-19 menjadi 41.669.
Sultan mengatakan angka 427 itu merupakan tambahan signifikan dalam tujuh hari ke belakang. Menempati urutan kedua sejak adanya pandemi Covid-19 di Indonesia.
Wakil Ketua DPD Sultan B Najamuddin meminta Kemenkes melakukan respons nasional, terkait angka kematian akibat Covid-19 yang menuju rekor tertinggi, Minggu (4/4).
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Jamin Keselamatan Kerja Buruh, Senator Filep: Percepat Revisi UU SJSN & Ratifikasi Konvensi ILO 102/1952
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- Laporan Reses, DPD RI Beberkan Isu Prioritas dan Krusial di Daerah
- Bertemu Wali Kota Kupang, Senator Abraham Paul Liyanto Jajaki Konsep Sister City
- Senator Lia Istifhama Apresiasi Respons Cepat KJRI Jeddah Dalam Menangani Jemaah Haji Indonesia