Sumbang Rp 2 miliar Untuk Korban Topan Haiyan

jpnn.com - JAKARTA - Bank Rakyat Indonesia (BRI) turut berpartisipasi memberikan sumbangan bagi korban topan Haiyan yang menelan korban ribuan orang di Filipina, beberapa waktu lalu.
Sekretaris Perusahaan BRI, Muhamad Ali, menuturkan perseroan telah mengirim bantuan uang tunai senilai Rp 2 miliar dan tenda untuk para pengungsi di Filipina. Dana Rp 2 miliar itu merupakan dana dari beberapa sumber pendanaan.
"Sebanyak Rp 1 miliar dari BRI Peduli dan Rp 1 miliar dari Yayasan Baitul Maal BRI, yang salah satu sumber dananya berasal dari zakat pekerja BRI," ujar Ali melalui keterangan tertulisnya, Rabu (20/11).
Bantuan ini akan disalurkan melalui Palang Merah Indonesia (PMI). Sebelumnya kata Ali, BRI juga telah berpartisipasi dalam meringankan beban korban bencana alam mulai dari gempa Yogyakarta, Padang, hingga Tsunami di Aceh. "Bantuan ini merupakan bagian dari tanggung jawab kemanusiaan yang sifatnya universal dari BRI," tegas Ali. (chi/jpnn)
JAKARTA - Bank Rakyat Indonesia (BRI) turut berpartisipasi memberikan sumbangan bagi korban topan Haiyan yang menelan korban ribuan orang di Filipina,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukung Pemerintah, Kadin Merenovasi 500 Rumah tidak Layak Huni
- Tonton Teater Imam Bukhari-Sukarno, Megawati Sampaikan Pesan Penting
- Soal Ijazah Jokowi Diduga Palsu, UGM Siap Buka-Bukaan
- Gubernur Sumsel Bersama Kepala BKKBN Salurkan MBG untuk Ibu Hamil di Palembang
- Djuyamto Cs Terima Rp 22,5 Miliar di Kasus Suap Hakim Rp 60 M, Sisanya Mengalir ke Mana?
- Wilmar Group Suap Hakim Rp 60 M Demi Lepas dari Korupsi CPO, Ada Peran Marcella Santoso