Sumedang jadi Percontohan Pengembangan Program HDDAP, Siapkan Kembangkan Cabai
"Dirjen Hortikultura berharap kegiatan HDDAP ini dipersiapkan dengan sungguh-sungguh sehingga program dapat terselenggara dengan baik dan professional yang tentunya didukung oleh semua entitas terkait," tegasnya.
Principal Water Resources Specialist of ADB Eric Quincieu menambahkan Sumedang telah siap menjalankan program HDDAP, baik dari segi lahan, petani dan kelembagaannya.
"Sumedang merupakan satu dari 13 kabupaten yang terpilih se-Indonesia. Ke depannya akan ada koperasi yang nanti bisa kita giring sebagai off taker yang bergabung dalam Kelembagaan Ekonomi Petani (KEP)," ujar Eric.
Eric mengatakan proyek HDDAP sendiri berfokus pada prinsip konservasi tanah dan air untuk mencegah degradasi lahan yang bisa mengakibatkan lahan menjadi tidak produktif.
Kabupaten Sumedang sendiri akan mengembangkan varietas cabai yang ramah lingkungan.
Program ini untuk meningkatkan produktivitas, kualitas, dan rantai nilai produk hortikultura melalui sistem pertanian yang lebih ramah lingkungan.
Tanaman yang dihasilkan nantinya bertujuan mampu beradaptasi terhadap perubahan cuaca, lingkungan dan emisi yang rendah.
"Di program ini kami akan melibatkan aspek dari hulu hingga hilir yang dibantu kelembagaan melalui koperasi," tambah Eric.
Kabupaten Sumedang sebagai percontohan pengembangan program HDDAP akan mengembangkan varietas cabai yang ramah lingkungan
- Survei Polling Institute: PDI-P Berpotensi Keok di Jabar XI
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- Pupuk Indonesia Percepat Penebusan Pupuk Subsidi di Wonogiri untuk Dukung Musim Tanam
- Pupuk Indonesia dan Wapres Ajak Petani Tebus Pupuk Bersubsidi di Kegiatan Rembuk Tani
- Sambut Musim Tanam, Pupuk Indonesia Gelar Rembuk Tani