Sumsel Ingin Ambil Lagi Piala Proliga
Sabtu, 04 Mei 2013 – 20:23 WIB

Sumsel Ingin Ambil Lagi Piala Proliga
JAKARTA - Konfigurasi partai final Proliga 2013 sektor putra memang cukup unik. Laga bakal mempertemukan Palembang Bank Sumsel kontra Jakarta BNI 46 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (5/5).
Dalam tiga musim terakhir, kedua tim silih berganti menjadi yang terbaik. Pada musim 2011, Bank Sumsel yang mampu melaju ke tangga juara. Setahun berselang, giliran BNI yang sukses menjadi kampiun.
Baca Juga:
Nah, konfigurasi itulah yang membuat kubu Bank Sumsel gemas. Pelatih Bank Sumsel Mashudi mengatakan, klubnya bertekad untuk mengalahkan BNI. Pria asal Surabaya itu menganggap BNI telah “meminjam” gelar juara yang sebelumnya dipegang tim racikannya.
“Kami bertekad mengambil kembali piala yang dipinjam BNI. Memang tidak mudah karena BNI adalah lawan yang sangat kuat. Namun, kami sudah sangat siap menghadapi pertandingan ini,” terang Mashudi.
JAKARTA - Konfigurasi partai final Proliga 2013 sektor putra memang cukup unik. Laga bakal mempertemukan Palembang Bank Sumsel kontra Jakarta BNI
BERITA TERKAIT
- Timnas Basket Indonesia Tanpa Kemenangan, Pelatih dan Kapten Ungkap Pekerjaan Rumah
- Resmi, Robin Van Persie jadi Pelatih Feyenoord Rotterdam
- Korea Terlalu Perkasa, Perjalanan Timnas Basket Indonesia Berakhir di Jakarta
- Timnas U-20 Indonesia Gagal Raih Prestasi di Piala Asia U-20, Indra Sjafri Dipecat
- Perkuat Solidaritas, Pokja Wartawan Jaksel Gelar Spartan Fun Badminton 2025
- Pebulu Tangkis Pelapis Pelatnas Unjuk Gigi di Singapura