Sumsel-Pusri Atasi Inflasi, Stunting, dan Kemiskinan Ektrem

Sumsel-Pusri Atasi Inflasi, Stunting, dan Kemiskinan Ektrem
Penjabat (Pj) Gubernur Sumsel Agus Fatoni memperkuat sinergi dan kolaborasi bersama PT Pupuk Sriwijaya (Pusri) untuk menuntaskan program prioritas. Foto: dok Pemporv Sumsel

Adapun beberapa program yang telah dicanangkan Pemprov Sumsel dapat dimanfaatkan PT Pusri di antaranya yaitu kegiatan operasi pasar murah bagian dari Gerakan Pengendalian Inflasi Serentak se-Sumsel (GPISS) yang dilaksanakan pada hari Senin, Selasa dan Kamis setiap minggunya di 17 kabupaten/kota se-Sumsel.

Selain itu, bisa juga dengan pemberian bibit tanaman ke sekolah, kantor-kantor, dan masyarakat guna menggalakkan Gerakan Mandiri Pangan se-Sumsel.

"Kegiatan-kegiatan ini bisa diikuti PT Pusri, boleh mengadakan sendiri atau bekerja sama dengan pihak lain ," jelas Fatoni. 

Pemprov Sumsel juga memiliki Gerakan Bedah Rumah Serentak se-Sumsel yang direncanakan akan membedah sebanyak 8.391 unit Rumah Tak Layak Huni (RTLH).

Fatoni mengajak PT Pusri untuk aktif melakukan penanganan stunting secara serentak melalui program Orang Tua Asuh bagi anak-anak stunting.

"Beberapa waktu lalu BSB ada 90 anak stunting yang diangkat. Nah, PT Pusri bisa melakukan seperti ini juga," jelasnya. 

Direktur Utama PT Pusri Daconi Khotob mengaku sangat senang dapat bersilaturahmi dengan Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni.

Dia menyebut PT Pusri sebagai salah satu BUMN memiliki peran besar bagi perekonomian, khususnya bidang pertanian di Sumsel.

Penjabat (Pj) Gubernur Sumsel Agus Fatoni memperkuat sinergi dan kolaborasi bersama PT Pupuk Sriwijaya (Pusri) untuk menuntaskan program prioritas

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News