Sun Motor Hadirkan Pembiayaan Kredit Mobil yang Komprehensif
jpnn.com, BOGOR - PT Sunindo Parama Finance dengan KB Capital melakukan kerja sama menghadirkan produk pembiayaan yang komprehensif dan modern melalui jaringan dealer Sun Motor Group.
Hal ini sejalan komitmennya meningkatkan penjualan kendaraan seiring dengan bertambahnya dealer di bawah jaringan Sun Motor Group. Penandatanganan nota kesepahaman berlangsung di showroom Mitsubishi Sun Star Prima Motor, Jalan Sholeh Iskandar No 35, Bogor, Jawa Barat, Jumat (22/2).
Chief Executive Officer KB Capital Hwang Soo Nam menyatakan, setelah sukses masuk ke pasar Laos pada tahun 2017, tahun ini KB Capital terus memperluas bisnisnya di Asia Tenggara.
"Kami bekerja sama dengan Sunindo Parama Finance masuk ke pasar Indonesia yang mempunyai jumlah penduduk terbanyak nomor 4 dan mempunyai GDP terbesar nomor 16 di seluruh dunia," ujar Soo Nam dalam keterangan tertulis.
BACA JUGA: Lulus Kuliah Pengin Mobil Baru? Nih Paket Kreditnya
Menurut dia, pihaknya akan mempersatukan captive market dari Sun Motor Group dan pengalaman KB Financial Group di bidang keuangan.
Di tempat yang sama, Presiden Komisaris, PT Sun Motor Group Imelda Sundoro menyambut gembira kerja sama kemitraan dalam mengembangkan bisnis pembiayaan otomotif di Indonesia sehingga bisa memberikan pilihan produk pembiayaan yang terbaik kepada para pelanggan.
“Kami berharap dengan hadirnya produk baru pembiayaan dari Sunindo Parama Finance yang didukung oleh KB Capital ini semakin memberikan kemudahan dan pengalaman yang menggembirakan bagi para konsumen Sun Motor Group dalam memiliki kendaraan impian,” ungkap Imelda.
PT Sunindo Parama Finance dengan KB Capital melakukan kerja sama menghadirkan produk pembiayaan yang komprehensif dan modern melalui jaringan dealer Sun Motor Group.
- SEVA Gelar Program SEVAGANZA, Beli Mobil Lebih Ringan dan Nyaman
- SEVA Catatkan Lebih dari 4.000 Instant Approval Selama GIIAS 2024
- Selamat, FIFGroup Raih 2 Penghargaan Bergensi Ini
- Sun Motor Group Gelar Promo Menarik Selama Periode Grand Opening 3 Dealer Baru Ini
- 8 Alasan Orang Kaya Memilih Beli Mobil Secara Kredit
- IIMS 2022: Danamon, Adira, dan MUFG Sediakan Pembiayaan Otomotif dari Hulu ke Hilir