Sungguh Mengharukan, Catatan SBY Setelah Setahun Ditinggal Bu Ani

Alhamdulillah, para sahabat sudi untuk membantu terwujudnya pembangunan museum dan galeri seni itu.
Bulan kesebelas, Mei 2020, menjelang satu tahun kepergian Ani, hatiku tergerak untuk menciptakan satu lagu yang aku dedikasikan untuknya.
Lagu itu menggambarkan apa yang aku rasakan setahun hidup tanpa Ani. Lagu itu aku beri judul “Setahun Kubegini”.
Lagu yang lirik dan nadanya aku ciptakan sendiri ini dinyanyikan oleh Cakra Khan, seorang penyanyi yang memiliki vokal dan penjiwaan yang bagus. Lagu itu saat ini juga sudah siap rekamannya.
Masih di bulan Mei yang baru lalu, kutulis satu lagu lagi yang kuberi judul “Rindu Tak Tergantikan”. Lagu itu aku niatkan untuk menyertai babak perjalanan hidupku yang baru, setelah satu tahun ditinggal Ani.
Aku berharap, selangkah demi selangkah, rasa dukaku bisa digantikan dengan kerinduan dan kenangan yang indah.
Aku ingin, inilah yang akan menjadi modal dan kekuatan hidupku yang baru ~ cinta abadi, kerinduan dan kenangan yang manis. Bukan rasa duka dan kehilangan yang tak berkesudahan.
Meskipun, meskipun ... saat ini aku masih berikhtiar untuk menggapainya.
Hari ini Susilo Bambang Yudhoyono memperingati setahun kepergian sang istri Ani Yudhoyono.
- Dorong Megawati Ketemu Jokowi & SBY, PSI Dianggap Ganjen
- Setelah Bersua Prabowo, Sebaiknya Megawati Juga Bertemu SBY dan Jokowi
- Apresiasi Langkah Pemerintah Merespons Tarif Impor Trump, Demokrat: Pendekatan Cerdas
- AHY Jawab Begini Ditanya Pertemuan Prabowo, SBY, dan Megawati
- Berfoto Bersama Prabowo, Jokowi, dan SBY, Puan: Silaturahmi Presiden dengan Ketua Lembaga
- Herman Deru-Cik Ujang Kompak Ikuti Parade Senja yang Dihadiri Prabowo, Jokowi dan SBY