Sungguh Mulia, Hasnuryadi Ajak Anak-anak Yatim Belanja ke Mal

Sungguh Mulia, Hasnuryadi Ajak Anak-anak Yatim Belanja ke Mal
Caleg DPR RI terpilih dari Partai Golkar, Hasnuryadi Sulaiman bersama anak-anak yatim. Foto: dok source for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Caleg DPR RI terpilih dari Partai Golkar, Hasnuryadi Sulaiman, punya cara sendiri mengobati  rasa rindu kepada kedua orang tuanya yang sudah meninggal dunia.

Salah satunya dengan menemui dan  mengajak anak-anak yatim untuk belanja di salah satu mall di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Sabtu (1/6).

Hasnuryadi yang dijagokan Partai Golkar maju sebagai calon gubernur Kalsel itu mengaku selalu teringat kepada kedua orang tuanya yang sudah tiada, Abah Haji Sulaiman HB dan Ibunda Hj. Nurhayati.

Dia mengaku pada saat malam menjelang tidur selalu mengingat wajah dan sikap penuh perhatian kedua almarhum orang tuanya.

Untuk mengobati rindunya itu, Kak Hasnur, sapaan akrabnya, langsung teringat kepada anak-anak yatim baik yang tinggal di sejumlah panti asuhan maupun di sejumlah rumah-rumah warga.

Dari situlah, dia terpikir untuk mengajak anak-anak yatim tersebut ke mal.  “Meskipun bukan hal baru berkumpul bersama adek-adek yatim, tapi kali ini saya tiba-tiba ingin mengajak mereka ke mall," katanya.

Di pusat perbelanjaan, Hasnur ingin memberi dua pesan. Pertama, untuk membuat anak-anak bahagia dan memuliakannya. Kedua, untuk memberi semangat mereka agar lebih tegar menghadapi hidup ini meskipun sudah tanpa kedua orang tua.

"Saya ingin mengatakan kepada mereka, bahwa hari ini adek-adek yatim  disantuni. Bukan mustahil pada saatnya nanti mereka yang akan menyantuni. Banyak orang sukses yang berasal dari  yatim piatu," ungkapnya.

Hasnur ingin memberi semangat agar anak-anak yatim lebih tegar menghadapi hidup ini meskipun sudah tanpa kedua orang tua.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News