Sunset Romantis di Pantai Oesapa
jpnn.com - JALAN-jalan ke Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, jangan sampai melewatkan momen matahari terbenam.
Salah satu spot melihat sunset terbaik di Kota Karang ini adalah Pantai Oesapa.
Pantai Oesapa berjarak sekitar 9,6 kilometer dari pusat kota dengan waktu tempuh 30 menit dengan sepeda motor maupun angkutan umum.
Tak sulit kok menemukan pantai ini. Buat wisatawan, Anda bisa menumpang bemo alias angkutan umum yang bertuliskan Oesapa.
Jika tidak ada tulisannya, cukup mendengar saja teriakan kondektur angkot yang meneriakkan nama tempat tersebut. Membayar tarif Rp. 4.000, Anda langsung sampai di kawasan pantai tersebut. Tepatnya di Pantai Nunsui alias Pantai Oesapa.
Anda harus berjalan kaki sekitar 10 menit untuk sampai di tepi pantai tersebut dari arah jalan raya.
Dari kejauhan, warna-warni lampion dan payung sudah terlihat di tepi pantai itu.
Pantai Oesapa kini dipercantik untuk menarik minat wisatawan yang ingin menikmati sunset
- Batavia PIK Sukses Hadirkan Euforia Tahun Baru, Ada Pasar Rakjat Bernuansa Tempo Dulu
- CIMB Niaga Hadirkan Solusi Liburan Praktis Bagi Traveler
- Ancol Catat 78 Ribu Pengunjung saat Pergantian Tahun
- Seru, Menikmati Liburan di Royale Krakatau Hotel dan The Surosowan Jakarta
- KAI Terrace Hasanudin, Destinasi Baru di Solo
- Tetap Online Saat Berlibur di Luar Negeri dengan JavaMifi