Super Air Jet Kurung Penumpang 2 Jam, General Manager Injourney Airport: Kacau Itu Pilotnya

Ibu hamil juga mengeluh soal terkendala makan obat karena belum makan.
Para penumpang satu per satu mulai mengamuk dan meminta penjelasan kepada pramugara maupun pramugari.
Bukannya mendapat penjelasan yang masuk akal, justru Pilot menyampaikan alasan bahwa penerbangan tertunda karena jam operasional Bandara SSK II Pekanbaru, hanya sampai pukul 21.00 WIB.
"Karena jam operasional Bandara di Pekanbaru hanya sampai jam 21.00 WIB, kami sedang berusaha meminta untuk diperpanjang jam operasional. Mohon penumpang untuk bersabar," ujar pilot melalui pengeras suara.
Mendengar penjelasan pilot, amarah penumpang kian memuncak.
Suasana kian mencekam. Satu per satu penumpang meninggalkan tempat duduk dan mendatangi pramugara di kabin depan pesawat.
“Kalian kasih alasan yang masuk akal. Sudah dua jam kami kalian kurung di pesawat ini tanpa ada alasan yang jelas," tandas salah satu penumpang bernama Budi.
Bahkan, penumpang lainnya menduga pihak penerbangan sengaja mengurung di dalam pesawat agar tidak memberikan kompensasi.
Executive General Manager (EGM) PT Angkasa Pura II Pekanbaru, Radityo Ari Purwoko, memberikan pernyataan terkait insiden penerbangan Super Air Jet IU 914.
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Bikin Heboh, Tanaman Mirip Ganja Ditemukan di Pekanbaru, Begini Kata Polisi
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar
- Beredar Video Diduga Napi Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Lihat Itu
- Wali Kota Pekanbaru Soroti Praktik Pengelolaan Sampah Tak Sesuai Aturan, Badan Usaha Besar Terlibat