Super Junior, Super Show, Super Elf
Sehat Dijaga Fans Sedunia
Minggu, 29 April 2012 – 07:56 WIB
Mengenai konser SS4 di Indonesia, mereka menyatakan tidak menyangka akan seheboh itu. "Sebelumnya, kami hanya ikut mengisi acara dalam satu konser (acara Kimchi pada Juni 2011, Red). Sekarang kami kembali lagi untuk konser sendiri," lanjut Leeteuk.
Tentu saja, papar dia, perasaan mereka sangat berbeda. Mereka bisa melihat puluhan ribu fans yang datang secara khusus untuk menyaksikan aksi SuJu dan meneriakkan nama mereka. "Itu rasanya sangat membahagiakan. Kami benar-benar berterima kasih kepada fans di sini. Kami juga baru dapat info bahwa kami artis Asia yang mengadakan konser tiga hari berturut-turut. Saya rasa, kalau tidak ada rasa cinta dan sayang, tidak akan bisa seperti ini," lanjutnya.
Melihat besarnya nama SuJu, tak terbayangkan bagaimana kesibukan mereka. Untuk konser di Indonesia saja, begitu tiba dari Seoul, mereka langsung melakukan geladi bersih. Di panggung, mereka berlarian ke sana kemari. Memang apa yang mereka tampilkan di SS4 Jakarta sama dengan konser di negara lain. Mereka hanya sedikit mengubah beberapa bagian untuk disesuaikan dengan negara yang dikunjungi. Bagaimana mereka menjaga stamina?
"Tahu tidak, fans di seluruh dunia itu ikut menjaga stamina kami. Sebab, mereka sering mengirim vitamin dan lain-lain. Orang tua kami juga memperhatikan kami agar tidak jatuh sakit. Saya memberi tahu fans di Indonesia, tidak perlu khawatir tentang kesehatan kami. Kami cukup terjaga oleh fans dan keluarga," jelas Siwon.
SUPER Junior (SuJu) menjadi artis Asia pertama yang menggelar konser selama tiga hari nonstop di Mata Elang International Stadium, Ancol, Jakarta.
BERITA TERKAIT
- Asri Welas Gugat Cerai Sang Suami, Kenapa?
- Kontrak Serial Aini Malaikat Tak Bersayap Diperpanjang
- Begini Perkembangan Proses Cerai Tengku Dewi dan Andrew Andika
- Mahalini Dibawa ke Rumah Sakit, Rizky Febian Panik
- Menjelang Perayaan 20 Tahun, DRIVE Hadirkan Dilematika
- Isbat Nikah Mahalini dan Rizky Febian Ditolak, Pengadilan Agama Beberkan Fakta