Superbank Buka Akses Perbankan Bagi Jutaan Pengguna dan Mitra Grab di Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Superbank menjadi bank dengan layanan digital pertama di Indonesia yang memberikan kemudahan bagi jutaan pengguna dan mitra Grab untuk membuka rekening, menabung, dan menggunakan rekening tersebut sebagai metode pembayaran langsung di aplikasi Grab tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan.
Pengguna Superbank di Grab juga mendapatkan bunga tabungan sebesar 6% per tahun yang dapat dicairkan kapanpun serta penawaran Super Diskon 75% untuk layanan GrabFood dan GrabBike.
Peluncuran ini merupakan langkah signifikan Superbank dalam memperluas akses finansial yang mudah, aman dan terjangkau bagi masyarakat, serta mendukung inklusi keuangan secara lebih luas.
"Kami sangat antusias melihat bagaimana masyarakat dapat dengan mudah membuka rekening, menabung, dan melakukan pembayaran langsung melalui aplikasi Grab Fitur ini mendukung misi kami untuk mentransformasi perbankan di Indonesia dengan solusi keuangan yang inovatif dan aman. Kami percaya kehadiran Superbank di Grab tidak hanya memberikan kemudahan akses layanan perbankan dan penawaran yang menarik bagi pengguna dan mitra Grab, tetapi, juga mendukung mereka dalam menabung dan mengelola keuangan dengan lebih baik," kata Presiden Direktur Superbank Tigor M. Siahaan.
Tigor mengatakan fitur dan penawaran Superbank di Grab, di antaranya pembukaan rekening tanpa aplikasi tambahan.
Pengguna Grab kini dapat membuka rekening Superbank langsung melalui aplikasi Grab tanpa perlu mengunduh aplikasi Superbank terlebih dahulu.
Rekening ini langsung bisa dihubungkan dan dipakai sebagai metode pembayaran di aplikasi Grab untuk berbagai layanan, seperti GrabFood, GrabBike, GrabCar, GrabExpress, dan GrabMart.
"Dengan fitur ini, proses registrasi rekening lebih cepat dan efisien serta dapat mengurangi penggunaan penyimpanan ponsel pengguna," katanya.
Superbank menjadi bank dengan layanan digital pertama di Indonesia yang memberikan kemudahan bagi jutaan pengguna dan mitra Grab.
- FINNS & Grab Kerja Sama Hadirkan Transportasi Publik Gratis di Canggu
- Teknologi Peruri Graph Analytic Bantu Amankan Data BPR-BPRS
- Dukung Inklusi Keuangan, Indodana Fintech & Superbank Indonesia Jalin Kerja Sama
- Good Doctor Terima Pendanaan Baru dari WhiteCoat, Perkuat Kolaborasi di Asia Tenggara
- BNI Investor Daily Summit 2024, Prabowo Ungkap Landasan Fundamental Keberlanjutan
- BRI Peduli Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis, Peserta Mencapai 13.200 Orang