Suporter Akhiri Boikot, PSS Sleman Gunduli Borneo FC

Suporter Akhiri Boikot, PSS Sleman Gunduli Borneo FC
Brian Ferreira (paling kanan) mencetak satu gol saat PSS Sleman menang 2-0 atas Borneo FC, Jumat (8/3) malam WIB. Foto: Instagram Borneo FC

Penampilan mantan penggawa Johor Darul Ta'zim itu memang mengundang decak kagum.

Pergerakan lincah dan visi permainannya yang mumpuni membuat pertahanan Borneo FC kerap kerepotan.

Sebenarnya Pesut Etam bukan tanpa peluang. Namun, lini pertahanan PSS mampu tampil disiplin.

Alfonso bermain lugas dan tanpa kompromi. Babak pertama berakhir dengan keunggulan PSS 1-0.

Pada babak kedua, Borneo FC memasukkan Terens Puhiri dan Matias Conti untuk menambah daya gedor.

Hasilnya, tim asuhan Fabio Lopez itu mampu berganti menekan dan membuat sejumlah peluang.

Bahkan, Conti hampir saja membobol gawang PSS pada menit 76. Namun, kiper Tri Hamdani Goentara mampu tampil ciamik.

Tri kembali melakukan pengelamatan gemilang pada menit 82. Tendangan Dirga Lasut masih bisa dia amankan.

PSS Sleman berhasil meraih kemenangan pertama pada Piala Presiden 2019 setelah mengalahkan Borneo FC pada laga kedua Grup D.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News