Surabaya Kembangkan e-Sapawarga
Rabu, 11 Januari 2012 – 17:39 WIB

Surabaya Kembangkan e-Sapawarga
JAKARTA - Walikota Surabaya Tri Rismaharini membocorkan rahasia suksesnya menepatkan e-government. Saat bertemu dengan Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Eko Prasojo di Kantor Kemenpan&RB, Risma mengatakan, e-government Pemkot Surabaya dikelompokan menjadi dua. Yaitu dalam hal pengelolaan keuangan daerah, dan e-govt untuk pelayanan masyarakat. Untuk pengelola keuangan daerah meliputi e-budgeting, e-project, e-procurement, e-delivery, e-controlling, dan e-performance.
Sedangkan yang berhubungan dengan masyarakat, disebut e-sapawarga. Meliputi e-perizinan, e-musrenbang, dan pengaduan secara elektronik. “Dengan penerapan e-govt kami bisa menghemat hingga 30 persen,” ujarnya Risma, Rabu (11/1).
Baca Juga:
Dijelaskannya, dalam e-sapawarga, Pemkot Surabaya memberikan fasilitas internet gratis keseluruh RT/RW, sehingga seluruh program bisa diakses masyarakat. Perizinan untuk SIUP dan IUJK diberikan secara gratis.
Caranya? "Penduduk Surabaya cukup mengentri datanya, kemudian deverifikasi, apakah dia benar warga Surabaya atau bukan. Kalau benar penduduk Surabaya, izinnya dikeluarkan, dan setelah selesai diantarkan ke rumah oleh aparat kelurahan," tuturnya.
JAKARTA - Walikota Surabaya Tri Rismaharini membocorkan rahasia suksesnya menepatkan e-government. Saat bertemu dengan Wakil Menteri Pendayagunaan
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi