Surabaya Pasar Primadona Industri Asuransi
jpnn.com, JAKARTA - Kota Surabaya menjadi pasar potensial bagi industri asuransi.
Perusahaan-perusahaan asuransi membuka cabangnya di Kota Pahlawan.
Salah satunya adalah PT AXA Financial Indonesia.
CEO PT AXA Financial Indonesia Budi Tampubolon menyatakan, Surabaya merupakan kota kedua setelah Jakarta yang menyumbang premi paling besar bagi perusahaan asuransi.
’’Jadi, tidak heran kalau banyak perusahaan asuransi yang melakukan ekspansi ke Surabaya,’’ katanya setelah membuka kantor cabang AXA Financial Indonesia, Kamis.
Budi optimistis perusahaannya bisa terus tumbuh dan masuk dalam lima besar perusahaan asuransi Indonesia.
’’Saat ini, kami berada di peringkat sebelas di antara 54 perusahaan asuransi di Indonesia,’’ tuturnya.
Dia menargetkan, bisnis asuransi bisa tumbuh secara signifikan pada 2018.
Kota Surabaya menjadi pasar potensial bagi industri asuransi.
- Asuransi Kitabisa Salurkan Santunan bagi Keluarga Penyadap Getah Pinus
- Kata Jaksa Soal Eks Notaris Wahyudi Suyanto Jadi Tersangka Penggelapan
- Selamat, Jasa Raharja Raih Penghargaan Indonesia Best Insurance Awards 2024
- Industri Asuransi Indonesia Tumbuh Positif, Total Aset Rp 1.132,49 T
- Indonesia Re Gelar Webinar IFRS 17
- Kasus Klaim Asuransi Buntu, Anggia Novita Lapor Polisi