Suramadu Sambung Bentang Utama
Selasa, 31 Maret 2009 – 19:32 WIB
JAKARTA-Penyambungan bentang utama (main span) Jembatan Surabaya Madura (Suramadu) dilakukan pada Rabu malam (31/3). “Pengerjaan bentang utama ini merupakan salah satu pekerjaan sulit selain pengerjaan pondasi jembatan yang mempunyai kedalaman hingga 100 meter.” Kata Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional V AG Ismail, Departemen Pekerjaan Umum (DPU).
Lebih lanjut dikatakannya bentang utama merupakan bagian dari jembatan utama disamping jembatan pendekat (approach bridge) sisi Madura dan jembatan pendekat sisi Surabaya. Pekerjaan pembangunan jembatan utama dilakukan oleh kontraktor China dan BUMN Indonesia. “Kontraktor China mengerjakan pembangunan Jembatan sisi Madura dan bentang utama, sementara jembatan pendekat sisi Surabaya dilakukan oleh BUMN Indonesia,” imbuhnya.
Baca Juga:
Setelah penyambungan bentang utama, pekerjaan jembatan utama adalah menyelesaikan jembatan pendekat yang berada di sisi Surabaya, sementara untuk jembatan pendekat sisi Madura telah selesai lebih dulu. “Kami targetkan bulan Juni, jembatan sudah bisa tersambung seluruhnya” kata Ismail.
Sementara itu lahan terakhir yang dibebaskan pada 6 Maret lalu untuk pembangunan jalan akses di sisi Madura sudah mulai dikerjakan. Sebelumnya dari total 11,5 Km jalan akses sisi Madura, sepanjang 1,5 Km tidak bisa dikerjakan karena terkendala masalah pembebasan lahan. Sementara itu pembangunan jalan akses sisi Surabaya sepanjang 8 Km sudah rampung seluruhnya. (rie/JPNN)
JAKARTA-Penyambungan bentang utama (main span) Jembatan Surabaya Madura (Suramadu) dilakukan pada Rabu malam (31/3). “Pengerjaan bentang utama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius