Surat FIFA di Tangan, PSSI Tebar Ancaman
Siapkan Tindakan Tegas Terhadap LPI
Kamis, 13 Januari 2011 – 19:19 WIB
JAKARTA — Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) makin percaya diri untuk menggusur keberadaan Liga Primer Indonesia (LPI). Pasalnya, PSSI telah mengantongi surat dari Sekjen FIFA, Jerome Valcke. Dalam surat itu, pada intinya FIFA hanya mengakui kompetisi di bawah naungan PSSI.
“Ini menjadi pegangan hukum dan kepastian untuk melakukan law enforcement agar persepakbolaan kita tidak diacak-acak,” tegas Sekjen PSSI, Nugraha Besoes dalam jumpa pers di Hotel Atlet Century, Kamis (13/1).
Baca Juga:
Menurutnya, persoalan LPI ini secara langsung juga telah disampaikan Ketua Umum PSSI Nurdin Halid kepada Valcke saat bertemu di Qatar, belum lama ini. Saat itu, Valken langsung menegaskan kalau LPI tak akan diterima FIFA. “Tapi kami butuh tak hanya sekedar ucapan sehingga dikirmkan surat resmi dan dibalas 10 Januari lalu,” jelasnya.
Dalam surat itu, beber Besoes, FIFA memperingatkan agar LPI ditindak tegas. Bila tidak, FIFA yang akan melakukan sidang terhadap masalah ini 21 Maret 2011 mendatang. “Daripada disidangkan FIFA lebih baik PSSI yang bertindak tegas,” ujarnya.
JAKARTA — Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) makin percaya diri untuk menggusur keberadaan Liga Primer Indonesia (LPI). Pasalnya,
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonesia vs Jepang: Shin Tae Yong Punya Permintaan kepada Jay Idzes cs
- Indonesia vs Jepang: Penyebab Jay Idzes Percaya Diri
- Indonesia vs Jepang: Bukan Metematika, Jangan Ganti 6 Pemain Ini
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia