Surat Wasiat Gus Dur Muncul, Jokowi Dinilai Mampu Realisasikan
jpnn.com - SOLO - Gerakan Moral Rekonsiliasi Indonesia (GMRI) mengeluarkan sebuah surat yang mereka klaim sebuah wasiat mendiang Presiden Abdurrahman Wahid alias Gus Dur. Surat tersebut juga diteken oleh Paku Buwono (XII).
Ketua GMRI, Eko Sriyanto, surat tersebut berisi pesan agar rekonsiliasi bangsa terus dilanjutkan. Pesan ini, kata Eko, bisa direalisasikan oleh Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi).
Eko Sriyanto mengungkapkan, Jokowi adalah tokoh yang bisa menyelesaikan konflik di Keraton Solo, semasa menjadi walikota Solo. Oleh karena itu, dirinya berkewajiban untuk menyampaikan surat wasiat ini ke Jokowi
"Lami memiliki tanggung jawab untuk menyampaikannya (surat wasiat Gus Dur) kepada presiden yang baru, Jokowi," kata Eko seperti dilansir Jateng Pos (JPNN Grup), Kamis (4/9).
Pria yang juga sebagai sahabat dekat Gus Dur itu juga mengatakan, melalui surat wasiat itu Indonesia diharapkan mampu menjadi bangsa yang aman dan tercipta kerukunan antar umat beragama.
"Selain Gus Dur dan PB XII, surat wasiat juga ditandatangani pula Husodo Pannavaro Petinggi Agama Budha yang tinggal di Candi Mendhut Magelang dan Tjokorda Gde Agung Suyasa, tokoh Agama Hindu," urainya. (bib/abu/jpnn)
SOLO - Gerakan Moral Rekonsiliasi Indonesia (GMRI) mengeluarkan sebuah surat yang mereka klaim sebuah wasiat mendiang Presiden Abdurrahman Wahid
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung
- KPK Sebut Belum Ada Tersangka Baru terkait Kasus e-KTP
- Melantik Pengurus TP PKK Pusat 2024-2029, Mendagri Imbau Wujudkan Program Astacita
- KSAD Jenderal Maruli Periksa Kesiapan Operasional Satuan Angkutan Air TNI AD
- Farhan – Erwin Kecewa Jalannya Debat Pilwalkot Bandung Ada Provokasi