Surati Polda, Ahok Minta Usut Dalang Demo Anarkis
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyurati Polda Metro Jaya, Jumat (10/10). Pria yang karib disapa Ahok, itu meminta kepada Polda Metro Jaya mengusut siapa dalam di balik unjuk rasa menolaknya diangkat sebagai Gubernur DKI Jakarta, yang berakhir ricuh.
"Memang baru saja pukul 11.00, ada surat masuk dari Pemda DKI yang ditandatangani oleh Ahok. Isinya, memohon kepada Polda Metro Jaya untuk mengusut siapa dalang di balik unjuk rasa," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto, Jumat (10/10).
Dia menjelaskan, Ahok meminta Polri membongkar siapa aktor intelektual demo tersebut. "Supaya dibuka dan dituntaskan," tegasnya.
Namun, Rikwanto menegaskan, tanpa ada surat dan permintaan dari Ahok pun, Polda Metro Jaya sudah melakukan penegakan hukum.
"Polda tanpa diminta sudah melakukan penyidikan dan penyelidikan," ungkapnya.
Lebih jauh Kombes Rikwanto mengatakan, sejauh ini siapa penyandang dana masih terus diselidiki. "Siapa berbuat apa, apa yang terjadi itu yang akan kita percepat prosesnya," paparnya. (boy/jpnn)
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyurati Polda Metro Jaya, Jumat (10/10). Pria yang karib disapa Ahok, itu meminta kepada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS