Surpres Jenderal Andika Telah Dikirim ke DPR, di Mana Jokowi Hari Ini?
jpnn.com, JAKARTA - Di tengah kabar surat presiden (surpres) calon Panglima TNI ke DPR RI, Joko Widodo ternyata tidak berada di Tanah Air.
Pria yang akrab disapa Jokowi itu berada di Abu Dhabi, Persatuan Emirat Arab (PEA), Rabu (3/11).
Berdasarkan rilis dari Biro Pers Sekretariat Presiden, orang nomor satu di Indonesia itu akan mengawali rangkaian kunjungannya dengan bertemu Putra Mahkota Abu Dhabi Mohammed bin Zayed (MBZ) Al Nahyan di Istana Al-Shatie.
Presiden Jokowi bersama Pangeran MBZ juga akan melakukan jamuan makan siang bersama di Istana Al-Shatie.
Sejumlah agenda juga telah menanti presiden di sana.
Eks Gubernur DKI Jakarta itu juga akan melakukan penanaman di Abu Dhabi. (tan/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Presiden Jokowi tidak berada di Indonesia di tengah kabar suratnya mengenai calon Panglima TNI terekspose. Nama Jenderal Andika Perkasa begitu santer.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Fathan Sinaga
- Hasto Ajak Rakyat Merenung, Apakah Jokowi dan Keluarganya Harus Dibiarkan
- Konon, Ada Pengerahan Aparat di Pilkada demi Menangkan Calon yang Didukung Jokowi
- Kasus Tom Lembong, Komisi III Tak Ingin Diproses karena Pesanan
- Dukungan Prabowo dan Jokowi Dinilai Bakal Signifikan Mendongkrak RIDO di Jakarta
- Ikut Kampanye Luthfi-Yasin, Jokowi: Saya Datang karena Saya Dukung
- Jokowi Dampingi Ahmad Luthfi dan Gus Yasin Pawai, Disambut Puluhan Ribu Warga Banyumas