Survei Capres: Elektabilitas Ridwan Kamil Tertinggi di Jabar, Mengalahkan Ganjar dan Anies

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meraih elektabilitas tertinggi sebagai Capres 2024 di Jabar, sebagaimana hasil survei terbaru CGIMark.
RK, sapaan akrab Ridwan Kamil, mengalahkan elektabilitas Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto.
RK meraih elektabilitas tertinggi di survei itu dalam pertanyaan terbuka.
"Berdasarkan pertanyaan terbuka atau top of mind sosok RK mengantongi dukungan paling tinggi sebesar 22,1 persen," kata CEO CIGMark Research and Consulting Panca Pratama saat membeberkan hasil survei lembaganya di Jakarta, Minggu (13/11).
Posisi kedua diraih Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dengan elektabilitas 14,2 persen.
Berturut-turut setelah itu ialah mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan elektabilitas 8,7 persen, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo 5,8 persen.
RK kembali menempati posisi teratas soal Capres 2024 terkuat dalam simulasi 18 nama.
RK meraih 39,2 persen, Prabowo 23,5 persen, Anies 14,9 persen, dan Ganjar 8,1 persen.
Elektabilitas Ridwan Kamil sebagai Capres 2024 tertinggi di Jabar, mengalahkan Ganjar, Anies, dan Prabowo.
- Kejaksaan Didukung Penuh Prabowo untuk Bereskan Korupsi Minyak Mentah
- Ridwan Kamil Sulit Dihubungi Seusai Rumahnya Digeledah KPK
- Bakal Salat IdulFitri di Jakarta, Wapres Gibran: yang Penting Sungkem ke Presiden Dulu
- IHSG Terbaik di Asia Seusai Prabowo Umumkan THR
- IHSG Melaju di Zona Hijau, Pengaruh THR Cair 100 Persen?
- Gubernur Jateng Dukung Penuh Program Sekolah Rakyat, Mulai Siapkan Lahan