Survei Capres: Ganjar Pranowo Unggul Tipis dari Anies Baswedan
jpnn.com, JAKARTA - Hasil survei Calon Presiden (Capres) 2024 yang dilakukan Parameter Politik dan Politika Research Consulting menempatkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berada di peringkat pertama.
Survei ini digelar dengan melakukan wawancara 207 responden dari 34 provinsi di Indonesia.
Para responden dipilih dari unsur perguruan tinggi, media massa, media usaha, ormas keagamaan, institusi budaya, dan lembaga swadaya masyarakat (LSM).
Para responden dimintai pendapat tentang 11 tokoh nasional yang punya kans besar maju di Pilpres 2024.
Pertanyaan meliputi 11 aspek, yakni visioner, kepemimpinan politik, intelektualitas, keterampilan politik, keterampilan komunikasi politik, stabilitas emosi, gaya kepemimpinan, nasionalisme dan religiusitas, penampilan, integritas moral, serta kapabilitas.
Responden diminta menjawab dengan memberi penilaian dari angka 1 sampai 10.
Hasilnya, Ganjar Pranowo berada di posisi teratas dengan skor 7,51.
Disusul oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Anies Baswedan di peringkat kedua dengan skor 7,32.
Ganjar Pranowo unggul tipis dari Anies Baswedan dalam survei Capres 2024 yang dilakukan Parameter Politik dan Politika Research Consulting.
- Prabowo Usul Pemilihan Kepala Daerah Kembali ke DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Yakin Pram-Rano Menang Satu Putaran, Anies Baswedan: Lihat Data KPU
- Pramono Sebut Nama Anies Hingga Ahok Setelah Unggul di Quick Count
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi